Tak Ada Pendekatan dari Inter, Hakimi Bakal Balik ke Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 23 Mei 2020 07:12
Bola.net - Agen dari Achraf Hakimi mengkonfirmasikan bahwa kliennya akan balik ke Real Madrid dari Borussia Dortmund dan menegaskan bahwa sejauh ini tak ada tawaran yang masuk dari Inter Milan.
Hakimi saat ini dipinjamkan ke Borussia Dortmund oleh Madrid. Ia disekolahkan ke klub Bundesliga itu sejak tahun 2018 kemarin.
Masa peminjamannya berdurasi dua tahun. Artinya setelah musim ini berakhir ia harusnya kembali ke Madrid.
Akan tetapi ada ketidakpastian soal masa depannya. Sebab performanya selama di Dortmund mengundang banyak perhatian dari sejumlah klub Eropa.
Balik ke Madrid
Klub-klub yang disebut berminat meminatinya antara lain adalah Juventus dan PSG. Yang terbaru adalah wakil Italia, Inter Milan.
Sementara itu jika balik ke Real Madrid, nasib Achraf Hakimi bisa berbanding terbalik dibanding ketika di Borussia Dortmund. Pasalnya di Madrid nanti ia harus bersaing dengan Dani Carvajal, dan Nacho Fernandez. Belum lagi Alvaro Odriozola.
Masa depan Hakimi akhirnya terjawab oleh komentar agennya, Alejandro Camano. Ia mengatakan kliennya akan tetap balik ke Madrid, sembari mengungkapkan bahwa sejauh ini tak ada tawaran yang masuk kepadanya dari Inter.
"Tak ada tawaran seperti itu. Kami akan kembali ke Madrid," tegasnya pada Mundo Deportivo, via Football Espana.
Siap Pulang
Achraf Hakimi sebelumnya sempat disebut galau untuk balik ke Real Madrid. Akan tetapi ia menegaskan bahwa ia dengan senang hati akan kembali ke Santiago Bernabeu jika Los Blancos menginginkannya pulang.
"Saya benar-benar menikmati perjalanan saya di klub ini [Dortmund], karena saya bermain di banyak pertandingan bersama klub ini."
"Jika Madrid ingin saya kembali, maka saya akan kembali ke sana. Jika tidak, saya akan menuliskan babak baru karir saya di klub hebat yang lain," ujarnya.
(football espana)
Baca Juga:
- Inter Milan Idamkan Servis Achraf Hakimi
- Daftar 20 Pemain Paling Berharga di Bundesliga Saat Ini
- Tenang Real Madrid, Achraf Hakimi Tidak Akan Berkhianat
- Bersama Trent Alexander-Arnold, Hakimi Adalah Bek Kanan Terbaik di Dunia
- Real Madrid Tidak Akan Jual Achraf Hakimi
- Termasuk Mohamed Salah dan Sadio Mane, 12 Pemain Sepak Bola yang Tetap Puasa di Bulan Ramadan
- Real Madrid Cuci Gudang, Potensi Pemasukan 121 Juta Euro
- Aksi-Aksi Terbaik dari Achraf Hakimi
- 3 Sosok Kunci yang Bisa Membuat Erling Haaland Pindah ke Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








