Tertinggal 10 Poin dari Puncak Klasemen Bundesliga, Bayern Munchen Pede Masih Bisa Juara di Akhir Musim
Serafin Unus Pasi | 26 Maret 2024 17:11
Bola.net - Bek Bayern Munchen, Raphael Guerreiro menegaskan timnya belum lempar handuk dalam perburuan gelar Bundesliga musim 2023/2024. Ia menegaskan bahwa timnya masih bisa menjadi juara meski mereka tertinggal cukup jauh dari puncak klasemen.
Di musim 2023/2024 ini performa Bayern Munchen memang bisa dikatakan kurang stabil. Die Roten beberapa kali menelan hasil yang kurang apik sehingga mereka gagal berada di puncak klasemen.
Hingga saat ini, FC Hollywood masih berada di peringkat dua klasemen sementara Bundesliga. Mereka tertinggal 10 poin dari Bayer Leverkusen yang jadi pemuncak klasemen.
Meski selisih poinnya cukup jauh, Guerreiro optimistis kans Bayern untuk mempertahankan gelar Bundesliga mereka belum tertutup. "Ya, kami saat ini tertinggal 10 poin dari puncak klasemen," buka Guerreiro dalam wawancaranya dengan Bundesliga.
Simak komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Berikan yang Terbaik
Dengan sisa delapan pertandingan di sisa musim ini, Guerreiro menyebut Bayern masih bisa juara. Itulah mengapa mereka harus menang di semua pertandingan di sisa musim ini.
"Kami kehilangan banyak poin di musim ini, terutama di pertandingan-pertandingan yang seharusnya kami menangkan. Jadi kami tahu apa yang harus kami lakukan hingga akhir musim nanti," sambung Guerreiro.
"Kami harus memenangkan semua pertandingan yang tersisa dan kita lihat nanti apa yang akan terjadi dengan klasemen Bundesliga."
Tergantung Leverkusen Juga
Guerreiro juga mengakui bahwa Bayern Munchen akan sangat bergantung dengan klub lain jika mereka ingin menjuarai Bundesliga musim ini.
Ia berharap Leverkusen bisa terpeleset di beberapa laga sehingga mereka bisa menyalip perolehan poin mereka.
"Kami akan fokus sepenuhnya untuk memenangkan semua pertandingan yang tersisa di musim ini, dan kita lihat apa yang akan terjadi pada Leverkusen nanti," pungkasnya.
Laga Big Match
Bayern Munchen sendiri ditunggu sebuah partai big match di akhir pekan ini.
Die Roten akan menghadapi rival abadi mereka, Borussia Dortmund di partai bertajuk Der Klassiker pada Minggu (31/3/2024) dini hari nanti.
Klasemen Bundesliga
(Bundesliga)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Hansi Flick Dorong Barcelona Rekrut Bintang Bayern Sebelum Liverpool
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 17:32 -
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Bayern Munchen 4 Oktober 2025
Bundesliga 3 Oktober 2025, 12:26 -
Bukan ke Liverpool, Marc Guehi Bakal Pindah ke Jerman?
Liga Inggris 2 Oktober 2025, 12:31
LATEST UPDATE
-
Bukti Pentingnya Ole Romeny bagi Timnas Indonesia: 2 Tembakan dan Menang Penalti
Tim Nasional 9 Oktober 2025, 19:13 -
Saksikan Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs India U-23: Tayang di Vidio
Tim Nasional 9 Oktober 2025, 18:48 -
Prediksi Prancis vs Azerbaijan 11 Oktober 2025
Piala Dunia 9 Oktober 2025, 16:42 -
2 Kali Menang dari 10 Laga, Ulsan Hyundai Resmi Pecat Shin Tae-yong
Tim Nasional 9 Oktober 2025, 16:34 -
Barcelona Incar Bomber Muda Porto sebagai Pengganti Robert Lewandowski
Liga Spanyol 9 Oktober 2025, 15:57 -
Pep Guardiola Disarankan Tinggalkan Manchester City, Ini Alasannya
Liga Inggris 9 Oktober 2025, 15:41 -
Prediksi Jerman vs Luksemburg 11 Oktober 2025
Piala Dunia 9 Oktober 2025, 15:34
LATEST EDITORIAL
-
Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier League yang Kesulitan di Awal Musim
Editorial 9 Oktober 2025, 14:49 -
4 Hal Mendesak yang Harus Dibenahi Arne Slot Agar Liverpool Bangkit Lagi
Editorial 9 Oktober 2025, 10:59 -
Robert Lewandowski Menua, 6 Penyerang Ini Bisa Jadi Solusi Barcelona
Editorial 9 Oktober 2025, 09:42 -
Awal Musim Spektakuler! 7 Pemain Premier League Ini Bikin Semua Terpana!
Editorial 8 Oktober 2025, 13:27 -
6 Bintang Serie A 2025/2026 yang Bikin Publik Terkagum-kagum
Editorial 8 Oktober 2025, 12:29