Xabi Alonso Masih Tanpa Cela Bersama Bayer Leverkusen
Abdi Rafi Akmal | 16 September 2023 19:05
Bola.net - Bayer Leverkusen memulai musim 2023/2024 dengan cemerlang. Di bawah komando Xabi Alonso, tim berjuluk Die Werkself ini masih tanpa cela.
Leverkusen telah menjalani total lima laga: empat di Liga Jerman dan satu di Piala Jerman. Hasilnya, Leverkusen meraih empat kemenangan dan sekali imbang.
Nah, hasil imbang itu baru saja diraih pada laga terakhir. Leverkusen memaksakan hasil imbang 2-2 melawan Bayern Munchen pada pekan ke-4 Liga Jerman 2023/2024(16/9/2023.
Gol penalti Exequiel Palacios di menit ke-90+4 mencegah Munchen menang, sekaligus menjaga rekor tidak terkalahkan Leverkusen semakin panjang.
Totalitas Pemain
Xabi puas dengan hasil imbang tersebut. Menurutnya, satu poin adalah hasil yang layak baginya, setelah sempat tertinggal dua kali dari tuan rumah.
“Saya rasa tim kaami masih tertinggal di hotel dalam 15 menit pertama. Saya baru melihat tim saya bermain setelah 15 menit itu,” kata dia dilansir dari laman resmi klub.
“Membangun mentalitas yang tepat sempat jadi masalah bagi kami, sehingga kami tertinggal 1-2. Itu penting untuk tetap bersama dalam waktu yang sulit,” katanya lagi.
Kandidat Juara?
Dengan hasil tersebut, Leverkusen kini masih nyaman di puncak klasemen sementara. 10 poin telah mereka raih dalam empat laga pertama.
Hasil imbang barusan juga memaksa Munchen tetap berada di bawah. Meski memiliki poin yang sama, Leverkusen tetap berada di atas karena unggul selisih gol.
Melihat start positif Leverkusen, bukan tidak mungkin tim ini nantinya berpotensi mencuat jadi kandidat juara.
Diincar Klub Lain
Xabi yang menyulap Leverkusen jadi tim yang fenomenal sejak musim 2022/2023 lalu mulai dirumorkan akan hengkang di akhir musim nanti.
Setidaknya ada tiga tim yang kabarnya tidak sabar untuk merekrutnya jadi manajer, yaitu Real Madrid, Liverpool, dan Munchen itu sendiri.
Sumber: Official
Klasemen Bundesliga
Bacaan Terkait:
- Bayern Munchen Sudah Ancang-ancang Ganti Thomas Tuchel dengan Xabi Alonso
- Liverpool Saingi Real Madrid untuk Jasa Xabi Alonso
- 10 Transfer Besar yang Terjadi 14 Tahun Lalu: Real Madrid Rekrut Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, d
- Pemain Bernomor Punggung 14 Terbaik Versi Bola.net
- Alonso Blokir Transfer Hincapie dari Leverkusen ke Liverpool
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Prediksi Napoli vs Eintracht Frankfurt 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 10:34
-
Gagal Raih Empat Kemenangan Beruntun, MU Bakal Berbenah dan Bangkit Lagi!
Liga Inggris 3 November 2025, 10:30
-
Performa Masih Kureng, Benjamin Sesko Diminta Lekas Berbenah di MU
Liga Inggris 3 November 2025, 10:10
-
Milan vs Roma: Pengakuan Jujur Allegri dan Pujian untuk Duet Baru Leao-Nkunku
Liga Italia 3 November 2025, 10:05
-
Prediksi Slavia Praha vs Arsenal 5 November 2025
Liga Champions 3 November 2025, 10:03
-
Jonatan Christie Sukses Juarai Hylo Open 2025, Jadi Gelar Juara Ketiga Tahun Ini
Bulu Tangkis 3 November 2025, 09:42
-
Prediksi Harga Emas Hari Ini, Senin 3 November 2025: Melemah Atau Menguat?
News 3 November 2025, 09:41
-
Kalahkan PBV Bukit Asam Tanjung Enim, Eka Mandiri Jaya Juarai Livoli Divisi 1 2025
Voli 3 November 2025, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36







