Buka-bukaan Thibaut Courtois Tentang Adu Penalti Lawan Atletico: Tendangan Llorente Seperti Halilintar!
Asad Arifin | 13 Maret 2025 08:28
Bola.net - Real Madrid menang atas Atletico Madrid lewat adu penalti pada babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025. Sebagai kiper, Thibaut Courtois punya sudut pandang yang menarik untuk fase itu.
Madrid bertemu Atletico pada leg kedua di Stadion Metropolitano, Kamis (13/3) dini hari WIB. Atletico unggul 1-0 lewat gol Conor Gallagher pada menit pertama. Gol ini membuat agregat menjadi 2-2.
Laga berlanjut ke extra time, tak ada gol tambahan tercipta. Lalu, adu penalti. Pada babak ini, Real Madrid menang dengan skor 4-2. Babak ini diwarnai dengan gol Julian Alvarez yang dianulir wasit.
Selain itu, ada tendangan Marcos Llorente yang mengenai mistar gawang. Dua momen itu berdampak besar dan Atletico kalah. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Courtois Sulit Tebak Tendangan Sorloth

Courtois mengakui tidak punya referensi pasti untuk menebak penalti Alexander Sorloth, penendang pertama Atletico. Pasalnya, pemain asal Norwegia itu selalu mengubah arah sepakan penaltinya.
"Saya tahu bahwa Sorloth gemar untuk terus mengubah arah tendangan penaltinya," kata Courtois.
Kiper asal Belgia bisa membaca penalti Angel Correa. Bahkan mengakui hampir bisa menepis. Pada kasus Marcos Llorente, dia mengaku dapat banyak informasi karena pernah satu tim.
"Saya ingat dari latihan bersamanya bahwa ia sering menendang bola dengan keras dan seperti halilintar, dan itulah yang dilakukannya, tetapi bola melambung tinggi," kata Courtois.
Tentang Penalti Julian Alvarez

Momen paling krusial pada adu penalti tak lain adalah pada eksekusi Julian Alvarez. Pemain asal Argentina itu terpeleset, akan tetapi bola tetap masuk ke gawang. Alvarez melepas sepakan sangat keras.
Pada momen itu, Courtois merasa ada yang aneh dengan sepakan Alvarez. Dia lantas meminta wasit untuk memeriksa apakah ada sentuhan lain. Pada akhirnya, lewat VAR, Alvarez dinyatakan melakukan dua sentuhan bola.
"Dia terpeleset dan menyentuh bola dua kali dan itu adalah penalti yang gagal, Anda tidak boleh menyentuh bola dua kali. Itu nasib buruk tetapi itulah aturannya," ucap Courtois.
Bagan Fase Gugur Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
- 
    
Arteta 'Tutup Mulut' Rapat-rapat Soal Cedera Gyokeres: Saya Serahkan ke Dokter!
Liga Inggris 4 November 2025, 10:06
 - 
    
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 5-6 Oktober 2025
Liga Champions 4 November 2025, 10:03
 - 
    
Prediksi Pafos FC vs Villarreal 6 November 2025
Liga Champions 4 November 2025, 09:56
 - 
    
Slavia Praha vs Arsenal: Meriam London Tanpa Gyokeres, Siapa Penggantinya?
Liga Champions 4 November 2025, 09:49
 - 
    
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 November 2025, 09:25
 
LATEST UPDATE
- 
    
Singkirkan Nostalgia, Xabi Alonso Fokus Bawa Real Madrid Menang di Anfield
Liga Champions 4 November 2025, 10:34
 - 
    
Prediksi Qarabag vs Chelsea 6 November 2025
Liga Champions 4 November 2025, 10:28
 - 
    
Arteta 'Tutup Mulut' Rapat-rapat Soal Cedera Gyokeres: Saya Serahkan ke Dokter!
Liga Inggris 4 November 2025, 10:06
 - 
    
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 5-6 Oktober 2025
Liga Champions 4 November 2025, 10:03
 - 
    
Prediksi Pafos FC vs Villarreal 6 November 2025
Liga Champions 4 November 2025, 09:56
 - 
    
Slavia Praha vs Arsenal: Meriam London Tanpa Gyokeres, Siapa Penggantinya?
Liga Champions 4 November 2025, 09:49
 - 
    
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 4 November 2025, 09:29
 - 
    
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 4 November 2025, 09:28
 - 
    
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 4 November 2025, 09:25
 
LATEST EDITORIAL
- 
    
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
 - 
    
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
 - 
    
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
 - 
    
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36
 






