Dapat Porto, Chelsea Tak Mau Bernasib Seperti Juventus
Aga Deta | 20 Maret 2021 17:00
Bola.net - Chelsea akan berhadapan dengan Porto di perempat final Liga Champions. Thomas Tuchel menilai Porto bukanlah lawan yang mudah buat The Blues.
Hasil drawing untuk babak perempat final Liga Champions sudah digelar pada Jumat (19/3/2021) kemarin. Dalam pengundian tersebut, Chelsea akan menghadapi wakil Portugal Porto.
Porto akan bertindak sebagai tuan rumah terlebih dahulu. Mereka akan menerima kunjungan Chelsea di Estadio do Dragao pada 7 April 2021.
Setelah itu, The Blues akan menjamu Porto di Stamford Bridge. Laga leg kedua ini akan berlangsung pada 13 April 2021.
Tak Bertemu Tim Inggris
Tuchel sangat senang timnya akan berhadapan dengan Porto. Pasalnya, Chelsea tidak harus bertemu dengan tim Inggris pada babak perempat final ini.
"Pertama-tama saya senang kami memainkan pertandingan internasional di Liga Champions. Saya selalu lebih suka bermain dengan tim dari negara lain," kata Tuchel dilansir Metro.
"Kemudian kami menjalani leg kedua di kandang sehingga terasa bagus. Memulai dengan pertandingan tandang dan kemudian mungkin sedikit keuntungan menyelesaikan pertandingan di kandang."
Waspadai Porto
Di atas kertas, Chelsea mendapat lawan yang relatif lebih mudah di babak perempat final ini. Namun, Tuchel tidak berpikir demikian.
Tuchel menilai Porto tetap lawan yang akan sulit untuk ditaklukkan. Pasalnya, mereka mampu menyingkirkan Juventus pada babak sebelumnya.
"Tentu banyak orang menjadikan kami favorit ketimbang Porto, tetapi itu sama sekali tidak membantu," lanjutnya.
"Anda bisa menanyakan hal tersebut pada orang-orang di Juventus, apakah melawan Porto bisa membuat Anda diuntungkan dalam kompetisi ini."
Percaya Diri
Tuchel memang tidak meremehkan kekuatan Porto. Namun, ia cukup percaya diri kalau timnya bisa melaju ke babak berikutnya.
"Namun, kami sangat percaya diri dan itu sangat terkait dengan penampilan kami," ujar Tuchel.
"Jadi kami yakin bahwa kami akan menghadapi lawan yang kuat dan menghadapi mereka dengan hormat, tetapi kami berada di perempat final dan fokus untuk memenanginya.
"Sekarang satu-satunya fokus kami adalah bagaimana kami bisa mencapai semifinal dan kami cukup percaya diri."
Sumber: Metro
Baca Juga:
- 5 Fakta Menarik dari Sederet Duel Akbar di Perempat Final Liga Champions 2020/21
- Kata yang Tepat untuk Menggambarkan Chelsea-nya Tuchel: Terkesan!
- Tuchel Akui Keliru Cadangkan Giroud di Dua Laga Imbang Chelsea, Apa Saja?
- Gaya Bermain Liverpool Diklaim Ideal untuk Christian Pulisic, Bakal Cabut dari Chelsea Nih?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









