Gokil! Fans MU Bertahan di Old Trafford Hingga 30 Menit Usai Laga Demi Chant Viva Ronaldo
Asad Arifin | 30 September 2021 05:38
Bola.net - Manchester United menang secara dramatis saat berjumpa Villarreal pada matchday kedua Grup F Liga Champions 2021/2022. Kemenangan ini dirayakan fans United yang terus bernyanyi hingga 30 menit usai peluit akhir tanda laga usai.
United menjamu Villarreal di Old Trafford pada Kamis (30/9/2021) dini hari WIB. Tampil di bawah tekanan, karena hasil buruk beberapa laga terakhir, United mengemas kemenangan dengan skor 2-1.
United tertinggal lebih dulu dari gol Paco Alcacer pada menit ke-53. Lalu, Alex Telles menyamakan kedudukan pada menit ke-60. Cristiano Ronaldo membawa United meraih tiga poin lewat golnya pada menit 90+5.
Viva Ronaldo!

United menelan tiga kekalahan pada empat laga terakhir sebelum berjumpa Villarreal. Kalah dari Young Boys di matchday pertama Liga Champions dan dua kali kalah di Old Trafford dari West Ham dan Aston Villa.
Saat berjumpa Villarreal, United nampak kesulitan. Saat wasit memberi tambahan waktu lima menit, skor masih imbang 1-1. Tapi, sebuah gol dari Ronaldo pada menit terakhir tambahan waktu memastikan United menang.
Hasil dramatis itu dirayakan fans United dengan suka cita. Jurnalis BBC Sport, Shamoon Hafez, yang berada di Old Trafford memberi laporan menarik. Fans United tak beranjak dari tribune bahkan hingga 30 menit setelah laga usai.
Fans United menyanyikan chant 'Viva Ronaldo' untuk merayakan kemenangan ini.
Juga untuk Soslkjaer
Selain melantunkan chant untuk Ronaldo, masih merujuk pada laporan Hafez, fans United juga memberikan chant untuk sang manajer, Ole Gunnar Solskjaer. Mereka ingin Solskjaer tetap bertahan di United lebih lama lagi.
"Hampir setengah jam setelah peluit akhir dibunyikan di Old Trafford dan ratusan suporter masih berada di dalam stadion," kata Hafez pada BBC Sport.
"'Viva Ronaldo' mendapat penayangan yang bagus seperti halnya chant untuk manajer, yaitu yang memohon 'please don't take my Solskjaer away'," lapor Hafez.
Klasemen Grup F
Sumber: BBC Sport
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Digasak Benfica, Warganet: Kirain yang Jago Barcelona, Ternyata Messi
- Juventus Menang, Tidur Tenang, Tembok!
- Hasil Lengkap dan Klasemen Matchday ke-2 Liga Champions: Barca Dibantai Lagi, MU Menang Dramatis
- Rapor Pemain Juventus Saat Kalahkan Chelsea: Locatelli Berkelas, Chiesa Efektif!
- Man of the Match Bayern Munchen vs Dynamo Kiev: Leroy Sane
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

LATEST UPDATE
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


