Hattrick Julian Green Antarkan Bayern Pecundangi Inter Milan
Editor Bolanet | 31 Juli 2016 05:55
Pada pertandingan ini bintang muda Bayern, Julian Green menjadi pusat perhatian setelah mencetak hattrick ke gawang Samir Handanovic. Selain Green, Franck Ribery juga turut menyumbang satu gol pada laga ini sedangkan Inter hanya bisa membalas melalui gol Mauro Icardi di menit-menit akhir pertandingan.
Bayern memulai laga yang digelar di Bank of America Stadium itu dengan penuh kepercayaan diri. Baru enam menit laga berjalan Winger Muda Bayern, Julian Green sukses mencatatkan namanya di papan skor setelah ia sukses menceploskan bola ke gawang Handanovic setelah menerima umpan silang dari David Alaba. Skor 1-0 untuk keunggulan Bayern Munchen.
Tujuh menit berselang giliran Frank Ribery yang mencatatkan namanya di papan skor setelah Fabian Benko mengirimkan umpan kepadanya. Tanpa pengawalan yang berarti, Ribery tidak kesulitan untuk menceploskan bola ke gawang Inter sehingga kedudukan berubah menjadi 2-0.
Dominasi Bayern terhadap Inter semakin menjadi pada menit-menit berikutnya. Pada menit ke 30 Julian Green kembali mencetak gol keduanya setelah mendapat umpan pendek dari Frank Ribery. Lima menit kemudian Winger 22 tahun ini resmi mencatatkan hattrick setelah umpan tarik dari Rafinha sukses diselesaikan dengan sempurna oleh Green. Skor 4-0 bertahan hingga turun minum.
Unggul 4-0 membuat pelatih Carlo Ancelotti melakukan sejumlah pergantian pada awal babak kedua. Beberapa pemain senior seperti Xabi Alonso dan Juan Bernat masuk bersama dengan beberapa pemain muda seperti Erdal Oeztuerk, Timothi Tillman, Niklas Dorsch, Mario Crnicki dan Karl-Heinz Lappe.
Di kubu Inter Milan, pelatih Roberto Mancini juga melakukan sejumlah pergantian dengan memasukkan Mauro Icardi, Daniel Bessa, Senna Miangue, Juan Pablo Carrizo. Jual beli serangan juga terus terjadi di babak kedua, namun usaha Inter untuk memperkecil ketertinggalan baru bisa diraih jelang berakhirnya pertandingan setelah Icardi sukses merebut umpan blunder pemain bertahan Bayern dan menceploskannya ke gawang Tom Starke. Skor 4-1 menjadi kedudukan akhir pertandingan ini.
Kemenangan ini akan menjadi modal positif bagi kubu The Bavaria untuk menghadapi Real Madrid di partai ke tiga ICC 2016 Zona Amerika, sedangkan Inter Milan akan berhadapan dengan Glasgow Celtic pada pertandingan terakhir ICC 2016 nanti.
Susunan Pemain Kedua Tim
Inter Milan (4-4-2): Handanovic (Carrizo 80'); Nagatomo, Miranda, Rannochia, Erkin (Bessa 46'); Kondogbia, Melo, D'Ambrosio, Ansaldi (Miangue 72'); Jovetic (Icardi 71'), Palacio
Bayern Munchen (4-2-3-1): Starke; Rafinha (Dorsch 60'), Feldhahn, Martinez (Alonso 46'), Alaba; Vidal (Bernat 46'), Thiago (Crnicki 74'); Ribery (Tilman 46'), Benko (Lappe 74'), Green; Pantovic (Oeztuerk 46').[initial]
(bola/dub)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






