Jadi Penentu Kemenangan Inter Milan Atas Porto, Lukaku: Terima Kasih Barella!
Editor Bolanet | 23 Februari 2023 06:20
Bola.net - Inter Milan memulai kampanyenya di Liga Champions dengan kemenangan setelah berhasil kandaskan tamunya Porto lewat gol semata wayang dari Romelu Lukaku. Menjadi penentu kemenangan, striker asal Belgia justru berterima kasih kepada rekan setimnya yakni Nicolo Barella atas kontribusinya.
Nerazzurri raih hasil positif pada leg perdana babak 16 besar Liga Champions 2022/23 dengan skor tipis 1-0. Bertanding di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis (23/02/2023) dini hari WIB, gol kemenangan dicetak oleh Lukaku pada menit ke-86.
Duel kedua tim sempat berjalan alot meski Porto harus bermain dengan 10 orang usai Otavio mendapat kartu merah di menit 78. Namun, serangan bertubi-tubi Inter akhirnya membuahkan hasil di menit akhir setelah Lukaku berhasil memanfaatkan bola rebound untuk mencetak gol.
Hasil ini menjadi modal berharga bagi skuad asuhan SImone Inzaghi untuk leg kedua nanti di Portugal, Rabu (15/03/2023) dini hari WIB.
Simak komentar Lukaku di bawah ini.
Yang Penting Menang
Seusai laga, Lukaku mengaku puas dengan apa yang diraih oleh Inter di laga kali ini meski banyaknya peluang terbuang.
Pemain yang baru masuk di babak kedua menggantikan Edin Dzeko itu mengatakan kemenangan tim patut diutamakan ketimbang sibuk menanggapi kritikan gagal menambah gol.
"Saya mengerahkan segalanya untuk mencetak gol tersebut. Kami ingin menang, kami bisa saja mencetak gol kedua dan tidak mampu melakukannya. Yang terpenting adalah mengamankan kemenangan," ujar pemain berusia 29 tahun kepada Amazon Prime Italia.
Berterima Kasih Kepada Barella
Kemudian, eks pemain Everton memuji peran gelandang Nicolo Barella yang tampil begitu solid. Sebagaimana diketahui, baik Lukaku dan Barella sempat bersitegang di dalam lapangan pekan lalu dan mendapat teguran dari pelatih Simone Inzaghi.
Meskipun mereka menegaskan bahwa mereka tetap berteman baik dan hanya meluapkan emosi sesaat.
"Saya juga senang karena Barella yang memberikan asisst, karena saya selalu mengatakan bahwa ia adalah pemain pertama yang akan saya pilih untuk bertanding jika saya harus melakukannya," jelasnya.
Tepis Anggapan Individualis
Terakhir, Lukaku merasakan sebuah kebebasan ketika tidak hanya memecah kebuntuan, tetapi juga mencetak gol penentu bagi Inter di Liga Champions. Hal ini juga menepis anggapan yang menyebut dirinya adalah pemain individualis.
"Yang terpenting adalah meraih kemenangan, saya tidak individualis, jadi saya hanya fokus untuk melakukan yang terbaik bagi Inter. Saya senang dengan kemenangan ini, mari kita lanjutkan seperti ini," pungkasnya.
Sumber: Amazon Prime
Penulis: Yoga Radyan
Klasemen Serie A 2022/23
Baca Juga:
- Daftar Lengkap Top Skor Liga Champions 2022-2023: Mohamed Salah ungguli Kylian Mbappe
- Hasil Lengkap Babak 16 Besar Liga Champions 2022-2023: Chelsea Kalah, Napoli si Kuda Hitam, dan Madr
- Tonton Yuk, Gol Tunggal Romelu Lukaku Pastikan Inter Milan Menang Tipis atas Porto
- Rekap Hasil Babak 16 Besar Liga Champions Tadi Malam: Man City Imbang, Inter Menang
- Babak Belur di Kandang, Jamie Carragher: Liverpool Belum Bangkit!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chivu Peringatkan Inter Milan: Perburuan Scudetto Masih Milik 5 Tim
Liga Italia 12 Januari 2026, 14:47
-
Inter vs Napoli: Conte Mengamuk lalu Membisu, Asisten Pelatih Beri Penjelasan
Liga Italia 12 Januari 2026, 14:16
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Man of the Match Inter vs Napoli: Scott McTominay
Liga Italia 12 Januari 2026, 05:04
LATEST UPDATE
-
Allegri Beri Sinyal Perubahan Taktik: Milan Tak Lagi Kaku Lawan Como?
Liga Italia 15 Januari 2026, 01:17
-
Jelang Como vs Milan, Allegri Pastikan Leao Fit dan Ungkap Nasib Fullkrug
Liga Italia 15 Januari 2026, 00:36
-
Bocoran FIFA Series 2026: Timnas Indonesia vs Bulgaria
Tim Nasional 14 Januari 2026, 22:59
-
BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 21:22
-
Nonton Live Streaming Chelsea vs Arsenal di Vidio - Semifinal Carabao Cup 2025/2026
Liga Inggris 14 Januari 2026, 21:01
-
Timnas Indonesia, John Herdman, Harapan Fans, dan Luka yang Tersisa
Tim Nasional 14 Januari 2026, 21:00
-
Media Vietnam Mengulas Babak Baru Timnas Indonesia Bersama John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 20:52
-
Live Streaming Chelsea vs Arsenal - Link Nonton Carabao Cup/EFL Cup di Vidio
Liga Inggris 14 Januari 2026, 20:00
-
Catat! Jadwal Drawing Piala AFF 2026 dan Ketahui Siapa Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 14 Januari 2026, 19:52
-
Live Streaming Inter vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 19:45
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17



