La Decima Real Madrid, Ketika Ketenangan Bertemu Keberuntungan
Richard Andreas | 26 Mei 2019 01:30
Bola.net - - Mantan pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti mengaku bahwa kenangan meraih gelar Liga Champions kesepuluh alias La Decima bakal selalu menjadi kenangan manis seumur hidupnya. Ancelotti percaya keberhasilan itu merupakan sejarah besar bagi Los Blancos.
Betapa tidak, Madrid sudah lama tidak mencapai final Liga Champions, dan pada akhirnya mereka bisa mencapainya di edisi 2013/14, kontra rival sekota, Atletico Madrid di partai final.
Selayaknya final, laga tersebut tidak mudah. Saat itu Atletico berada di puncak permainan mereka. Pasukan Diego Simeone itu menyuguhkan permainan agresif yang selalu menyulitkan lawan.
Terbukti, Madrid tertinggal 0-1 sampai Sergio Ramos mencetak gol bersejarah di menit ke-90. Gol itu, sundulan Ramos, bakal dikenang selama Madrid masih ada.
Bagaimana Madrid bisa menjadi juara? Baca pengakuan Ancelotti selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tak Pernah Grogi
Laga final selalu menegangkan, tetapi Ancelotti membongkar bahwa skuatnya sangat tenang jelang pertandingan tersebut. Setiap pemain Madrid sudah tahu apa yang perlu mereka lakukan, dan karena itulah mereka menghadapinya dengan kepala dingin.
"Satu hari sebelum final, kami tenang. Kami tahu apa yang dipertaruhkan sangatlah penting, tahu bahwa motivasi klub berada di level maksimal, bahwa itu merupakan target hebat, tetapi kami harus bisa mengubah tekanan itu menjadi motivasi untuk final," kata Ancelotti kepada Marca.
"Tidak ada rasa grogi, sungguh, kami sangat tenang, dengan kepala kami yang fokus pada pertandingan."
Beruntung
Ancelotti mengakui Madrid menderita untuk jadi juara. Mereka baru bisa menyamakan kedudukan di ujung laga dan memaksa pertandingan berlanjut sampai babak tambahan. Madrid memang beruntung, tetapi layak jadi juara.
"Segala hal berjalan sesuai keinginan kami. Memang benar kami lebih menderita daripada yang kami duga, gol penyeimbang itu tak kunjung tiba sampai menit ke-90, tetapi kami tak bisa menyalahkan permainan tim."
"Kami memainkan sepak bola kami sampai akhir, kami menciptakan peluang, kami mengontrol pertandingan tetapi gol itu tak juga tiba," sambung dia.
"Memang benar bahwa pada akhirnya kami beruntung, tetapi kami layak mendapatkannya," tutup Ancelotti.
Setelah meraih La Decima tersebut, Madrid kemudian meneruskan dominasi pada empat tahun berikutnya dengan tiga trofi Liga Champions.
Baca Juga:
- Arjen Robben Akhirnya Buka Suara Soal Busuknya Manajemen Real Madrid
- Kisah Dani Alves: Bersyukur Pernah Menolak 'Mimpi Buruk' Real Madrid lalu Memilih Barcelona
- Real Madrid Tawar Eden Hazard Rp 1,5 Triliun, Chelsea Bilang Terlalu Murah
- Kejutan, Sergio Ramos Berniat Tinggalkan Real Madrid di Musim Panas Ini
- Jelang Final Liga Champions, Guyonan Pochettino Bikin Real Madrid Meradang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04