Liga Champions Bakal Sulit, Bos Barcelona: Liga Dulu, Baru Napoli
Richard Andreas | 11 Juli 2020 06:00
Bola.net - Barcelona menghadapi jalan terjal dalam usaha mewujudkan mimpi menjuarai Liga Champions musim ini. Ada beberapa laga sulit yang sudah menanti Lionel Messi dkk.
Pertama-tama, Barca masih harus menjamu Napoli pada duel lanjutan leg kedua 16 besar. Mereka hanya bisa bermain imbang 1-1 pada leg pertama lalu, yang artinya pertandingan masih terbuka.
Setelahnya, andai berhasil menang, Barca bakal menghadapi pemenang duel Bayern Munchen vs Chelsea di perempat final, Lisbon. Pertandingan ini pun bakal sangat sulit, terlebih jika harus menghadapi Bayern.
Nahasnya, Barca sedang tidak dalam level terbaiknya sejak sepak bola digulirkan kembali. Apa kata sang pelatih, Quique Setien, soal tantangan di Liga Champions ini?
Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Fokus ke Napoli
Setien tahu ada hubungan unik antara Barcelona dengan trofi Liga Champions, beberapa tahun terakhir kompetisi itu hanya menyisakan kenangan buruk.
Di sisi lain, Setien bisa memberikan sentuhan berbeda. Dia tidak ada di sana ketika Barca dipermalukan AS Roma atau Liverpool, karena itulah dia percaya skuadnya bisa melewati rintangan pertama, yakni Napoli.
"Saya tidak punya banyak ekspektasi pada undian lain. Saya kira yang paling penting adalah fokus pada Napoli, itulah kuncinya," buka Setien kepada Sport.
"Kami tahu bahwa kami bakal bermain di kandang, saya kira itu sesuatu yang adil."
Bisa saja dianalisis
Memang undian duel fase gugur, Jumat (10/7/2020) tadi terbilang menarik. Barca bisa menghadapi Real Madrid andai kedua tim lolos sampai ke semifinal. Namun, Setien menegaskan yang terpenting tetaplah pertandingan di depan mereka.
"Undian yang lain bagus untuk informasi, untuk menganalisis sejumlah calon lawan. Namun, yang terpenting adalah fokus pada pertandingan besok [vs Valladolid], sangat penting untuk menang, untuk tetap mengejar [Madrid]," sambung Setien.
"Lalu setelahnya ada pertandingan kontra Napoli yang krusial. Ketika momen itu tiba, kami akan siap, tapi sekarang kami fokus ke La Liga."
"Kami harus menjaga peluang kami, menang, dan mencoba jadi juara," tutupnya.
Sumber: Sport
Baca ini juga ya!
- Sindir Messi Hingga Prediksi Madrid Lolos dari Maut, Ini Reaksi Warganet dari Undian UCL 2019-20
- Membayangkan Messi Berpisah dengan Barcelona Itu Mustahil
- Inilah Hasil Lengkap Undian Perempat Final Liga Champions 2019/20
- Data dan Fakta La Liga: Real Valladolid vs Barcelona
- Prediksi Real Valladolid vs Barcelona 12 Juli 2020
- 7 Peraih Gelar Pichichi Paling Ikonik dalam Sejarah La Liga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rasa Takut jadi Biang Kerok Kekalahan Juventus dari Real Madrid
Liga Italia 23 Oktober 2025, 08:51 -
Juventus Kalah Lagi, Igor Tudor Tetap Pede: Kami di Jalur yang Benar!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:08 -
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 05:37
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04