
Bola.net - Eks bek timnas Belanda Giovanni van Bronckhorst mengaku ia tak bisa membayangkan Barcelona akan berpisah dengan Lionel Messi.
Messi tumbuh dan berkembang sebagai pemain di Barcelona. Ia menjadi pemain seperti sekarang ini tak lepas dari sokongan Blaugrana juga.
Maka dari itu wajar jika ada ekspektasi bahwa Messi akan terus membela Barca sampai akhir hayatnya. Namun dalam beberapa tahun terakhir, ada banyak gosip yang menyebutnya bisa angkat kaki dari Camp Nou.
Ia pun sempat dikaitkan dengan beberapa klub. Mulai dari Manchester City, PSG, hingga Inter Milan.
Namun ada juga kabar bahwa Messi akan menghabiskan sisa karirnya di Argentina. Tepatnya bersama klub masa kecilnya, Newell's Old Boy.
Harapan Van Bronckhorst
Saat ini ada peluang nyata Lionel Messi akan bisa meninggalkan Barcelona. Sebab kontraknya di Camp Nou hanya berlaku hingga tahun 2021 mendatang.
Pihak Barca sendiri sering merasa optimis bahwa Messi akan terus bertahan. Giovanni van Bronckhorst pun merasakan hal yang sama.
"Saya akan senang melihatnya menjadi bagian dari Barcelona untuk seluruh karirnya," ujarnya pada AFP.
"Ia adalah salah satu dari (beberapa) pemain yang bertahan sepanjang karirnya di klub yang sama," sambung Van Bronckhorts.
"Saya mengaguminya sebagai pribadi dan pemain dan mudah-mudahan ia akan bertahan di sana. Itulah yang ingin saya lihat," serunya.
Tak Bisa Bayangkan Messi Pindah
Giovanni van Bronckhorst pernah membela Barcelona selama empat tahun. Ia pindah ke sana pada tahun 2003 sampai 2007.
Saat itu Lionel Messi mulai menembus tim utama Barca dan akhirnya menjadi superstar di dunia sepak bola. Bagi Van Bronckhorst, pemain berusia 33 tahun itu memang memiliki kuasa atas masa depanya sendiri, namun ia tetap berharap La Pulga tak akan meninggalkan Blaugrana.
"Saya sudah mengenalnya sejak ia berusia 16 tahun dan sekarang ia berusia 33 tahun," tambah Van Bronckhorst.
"Ia berkembang menjadi manusia yang hebat, ia pria keluarga dan ia lebih dari mampu membuat keputusan sendiri tentang di mana masa depannya berada dan apakah ia pergi.
"Ia akan memutuskan sendiri, tapi saya tidak bisa membayangkan Barcelona tanpa dirinya," tandasnya.
Belakangan ini ada juga kabar yang mengaitkan Lionel Messi dengan Juventus dan bahkan juga dengan Manchester United.
(AFP)
Baca Juga:
- Sindir Messi Hingga Prediksi Madrid Lolos dari Maut, Ini Reaksi Warganet dari Undian UCL 2019-20
- 7 Peraih Gelar Pichichi Paling Ikonik dalam Sejarah La Liga
- Sterling Disebut Pemain Top Setelah Ronaldo dan Messi, Setuju Gak Nih?
- Adaptasi, Kunci Lionel Messi untuk Terus Bermain Sampai Tahun 2025
- Termasuk Mason Greenwood, Para Pemain Ini Disebut Bisa Jadi Penerus Ronaldo dan Messi
- Wonderkid Indonesia Witan Sulaeman Mengaku Idolakan Lionel Messi
- Manchester United Ramaikan Rumor Lionel Messi, Siapkan Uang Rp1,76 Triliun
- Protes VAR Untungkan Madrid, Cara Ngeles Khas Barcelona yang Bermasalah
- 12 Potret Antonela Roccuzzo, Kekasih Hidup Lionel Messi yang Seksi dan Super Sporty
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)

