Lucas Vazquez: Benatia Menjatuhkan Saya!
Richard Andreas | 12 April 2018 05:00
Bola.net - - Penyerang sayap Real Madrid, Lucas Vazquez menegaskan bahwa penalti yang dimenangkannya atas Juventus memang layak diberikan setelah Medhi Benatia menjatuhkannya di kotak terlarang. Pada leg kedua perempat final Liga Champions tersebut, Madrid memang harus mengakui keunggulan Juventus dengan skor 1-3, namun Madrid tetap melaju ke semifinal karena unggul agregat 4-3.
Juventus secara mengejutkan berhasil mencetak tiga gol ke gawang Real Madrid, Gianluigi Buffon dkk. pun sepertinya berjuang sekeras mungkin untuk memaksakan pertandingan ke babak perpanjangan waktu.
Namun petaka bagi Juventus datang di menit ke-90. Cristiano Ronaldo berhasil menanduk bola di mulut gawang Juve dan menyodorkannya pada Vazquez, namun Benatia mendorong Vazquez hingga jatuh dan wasit Michael Oliver lalu menunjuk titik putih.
Apakah itu penalti? Ya, Cristiano menanduk bola ke arah saya di dekat titik penalti dan saat saya akan mengeksekusinya, bek tengah mereka datang dari belakang dan menjatuhkan saya! Tidak ada yang perlu dipertanyakan, ujar Vazquez kepada football espana.
Selain itu, Gianluigi Buffon terpaksa diusir keluar lapangan setelah menerima kartu merah dari wasit lantaran protes berlebihan yang dilakukannya. Wojciech Szczesny yang ditunjuk sebagai pengganti pun gagal membendung tendangan penalti Ronaldo.
Protes Juve? Mereka melakukan hal yang wajar, itu sudah memasuki menit akhir pertandingan. Pertandingan ini akan menjadi pembelajaran bagi kami. Siapapun yang bersantai, harus membayarnya, tutupnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Blunder Jay Idzes Berbuah Gol untuk Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:37
-
Pengakuan Jujur Jonathan David: Luka Gagal Panenka dan Hangatnya Pelukan Juventus
Liga Italia 7 Januari 2026, 08:11
LATEST UPDATE
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
-
Benarkah Ruang Ganti Real Madrid Retak?
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 15:54
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58











