Milan Bantai Salzburg, Malam yang Sempurna Bagi Giroud & Gol untuk Saelemaekers
Dimas Ardi Prasetya | 3 November 2022 20:01
Bola.net - Olivier Giroud menjalani malam yang sempurna setelah membantu AC Milan membantai Salzburg dan mengaku ia mendedikasikan golnya bagi Alexis Saelemaekers.
Milan menjamu Salzburg di matchday 6 Grup E Liga Champions 2022/2023 di San Siro, Kamis (03/11/2022) dini hari WIB. Rossoneri tak memiliki beban terlalu berat di pertandingan tersebut.
Mereka cuma butuh hasil imbang saja. Dengan demikian mereka dipastikan mendapat tiket ke babak 16 besar Liga Champions.
Namun Milan tak mau mendapat hasil seri saja. Mereka mengamuk dan menghajar Salzburg dengan skor telak 4-0!
Malam yang Sempurna Bagi Giroud
Bintang pertandingan di laga AC Milan vs Salzburg itu tentu saja adalah Olivier Giroud. Ia mencetak dua gol plus dua assist.
Giroud pun girang. Sebab selain bisa mencetak gol, ia juga membantu Milan meraih kemenangan plus tiket ke fase knockout Liga Champions.
“Malam yang sempurna untuk saya dan tim. Saya bangga dengan semangat tim. Kami ingin memiliki pertandingan yang hebat dan kami melakukannya," serunya pada Prime Video, via SempreMilan.
Untuk Para Fans
Musim lalu, AC Milan masuk dalam Grup Neraka di Liga Champions. Mereka akhirnya cuma bisa menempati posisi paing buncit, karena kalah bersaing dengan Liverpool, Atletico Madrid, dan Porto.
Musim ini Milan menuliskan cerita yang berbeda. Menurut Olivier Giroud, kesuksesan ini memang layak didapat oleh para Milanisti yang selama ini terus mendukung perjalanan Rossoneri.
“Tahun lalu kami berada di 'Grup Neraka'. Itu adalah pengalaman yang baik tetapi kami kecewa tereliminasi," ujarnya.
"Tahun ini kami mencapai babak 16 besar. Sekarang kami bisa berkonsentrasi di liga. Saya senang untuk para penggemar, mereka pantas mendapatkannya," serunya.
Gol untuk Saelemaekers
Di laga lawan Salzburg tersebut, Olivier Giroud sempat membuat perayaan gol yang cukup unik. Ia membuat tanda huruf 'A' dengan kedua tangannya.
Ternyata huruf A itu merujuk pada nama rekan setimnya di Milan, Alexis Saelemaekers. Ia mempersembahkan golnya demi pemain Belgia tersebut.
"Saya membuat tanda 'A' setelah gol, saya persembahkan untuk Saelemaekers," seru Giroud.
Jadwal Pertandingan AC Milan
Jadwal Pertandingan AC Milan berikutnya:
Pertandingan: AC Milan vs Spezia
Stadion: San Siro
Hari: Minggu, 6 November 2022
Kickoff: 02.45 WIB
Klasemen Liga Champions
(SempreMilan)
Jangan Lewatkan:
- Pudarnya 'Magis' Paolo Maldini: Performa Bapuk 5 Pemain yang Dibeli AC Milan Awal Musim 2022/2023
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Ada Kaka dan Essien, Bagaimana Nasib Skuad AC Milan 2014 yang Terakhir Tampil di 16 Besar Liga Champ
- Pemandangan 'Aneh' di 16 Besar Liga Champions 2022/2023: AC Milan dan Inter Milan Lolos!
- Highlights Liga Champions: AC Milan Gilas Salzburg 4-0
- Pesan Paolo Maldini Usai Milan Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions
- Cetak Dua gol dan Dua Assist, Giroud: Saya Masih Muda!
- 5 Pelajaran Laga AC Milan vs Salzburg: Menanti Tuah DNA Eropa Rossoneri di Fase Knock Out
- Milan Juara Italia, Tak Takut Hadapi Siapapun di 16 Besar Liga Champions
- AC Milan Menang Telak, Giroud Ngeri, Ketemu Madrid Nih, Siap Nambah Trofi UCL!
- Rapor Pemain AC Milan Saat Hajar Salzburg: Tatarusanu Tangguh, Giroud Istimewa
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04