Rapor Pemain Real Madrid usai Tumbang di Anfield: Courtois Heroik, Mbappe dan Huijsen Mengecewakan!
Serafin Unus Pasi | 5 November 2025 09:00
Bola.net - Real Madrid harus menelan kekalahan kedua mereka musim ini setelah tumbang 0–1 dari Liverpool pada laga Liga Champions di Anfield, Rabu (5/11/2025) dini hari WIB.
Datang dengan status salah satu dari lima tim sempurna di fase grup, Los Blancos datang ke Merseyside dengan tekad untuk memperpanjang rekor apik mereka itu. Namun menghadapi sang juara bertahan Inggris, wakil Spanyol itu harus pulang dengan kekecewaan.
Gol sundulan Alexis Mac Allister di menit ke-61 menjadi pembeda sekaligus mengakhiri catatan enam kemenangan beruntun Madrid.
Trent Alexander-Arnold yang diharapkan menjalani malam emosional di Anfield justru hanya bisa menyaksikan dari bangku cadangan saat mantan klubnya merayakan kemenangan besar secara emosional.
Berikut rapor pemain Real Madrid di laga ini:
Kiper

Thibaut Courtois – 9
Meski timnya kalah, performa Courtois di laga pantas diberi nilai tinggi. Tanpa kehadiran sang kiper, Real Madrid bakal menanggung malu yang lebih besar di Anfield.
Ia tampil luar biasa sepanjang laga dengan sederet penyelamatan mustahil yang menjaga Madrid dari kekalahan telak. Delapan penyelamatan dibuat sang kiper di laga ini.
Bek

Federico Valverde – 7
Dipasang sebagai bek sayap kanan oleh Xabi Alonso dan ia menunjukkan etos kerja luar biasa sepanjang laga.
Berlari tanpa henti untuk membantu serangan, ia juga disiplin saat bertugas di area pertahanan. Sebagai kapten, ia terus memotivasi timnya untuk mengejar ketertinggalan dari tuan rumah.
Eder Militao – 7
Solid dan disiplin, kerap harus bekerja sendiri karena minim bantuan dari rekan di lini belakang. Tetap tangguh dalam duel satu lawan satu.
Dean Huijsen – 3
Salah satu penampilan terburuk Huijsen setelah bergabung dengan Real Madrid. Eks bek Bournemouth itu terlihat kehilangan arah di laga ini.
Ia terlihat kesulitan menghadapi tekanan Liverpool, kerap kehilangan bola di area berbahaya, dan membuat sejumlah keputusan ceroboh.
Alvaro Carreras – 6
Diplot sebagai bek kiri, Carreras melakukan tugasnya dengan baik untuk mengawal Mohamed Salah sehingga mesin gol Liverpool itu terlihat kesulitan untuk menciptakan peluang berbahaya.
Namun performanya terlihat menurun di babak kedua saat mulai kelelahan dan area belakangnya sering terekspos.
Gelandang

Aurelien Tchouameni – 6
Diplot sebagai jangkar, Tchouameni tampil cukup apik di laga ini. Ia beberapa kali memutus aliran serangan Liverpool.
Namun sebagai gelandang, ia gagal membantu mendikte tempo permainan. Beberapa umpannya tidak akurat dan membuat permainan Madrid tersendat.
Eduardo Camavinga – 5
Di laga ini, Xabi Alonso menaruh Camavinga di posisi gelandang kanan. Posisi ini bukan posisi ideal Camavinga dan itu terlihat jelas dalam laga tadi.
Camavinga gagal beradaptasi dengan peran barunya dan terlihat tidak nyaman saat bermain. Ia kesulitan mengalirkan bola dengan cepat.
Arda Guler – 5
Arda Guler kembali dipercaya Xabi Alonso untuk menjadi starter di laga ini. Namun bocah ajaib asal Turki itu kesulitan untuk mengeluarkan potensi terbaiknya di laga ini.
Ia mendapatkan tekanan yang besar dari para pemain Liverpool, sehingga ia kerap membuat umpan-umpan yang salah dan itu mengganggu ritme permainan Los Blancos.
Jude Bellingham – 7
Bellingham bisa dikatakan sebagai salah satu pemain terbaik Real Madrid di laga ini. Meski ia gagal menciptakan gol atau assist bagi Los Blancos.
Ia tampil dengan determinasi penuh, aktif membantu pertahanan dan juga tidak segan-segan maju ke depan untuk membantu serangan. Namun sayang ia gagal membuat kontribusi yang apik di laga ini.
Lini Depan

Vinícius Junior – 6
Di awal laga, Vinicius tampil menjanjikan di mana kecepatannya membuat lini pertahanan Liverpool kesulitan. Namun perlahan tapi pasti, winger asal Brasil ini mulai dijinakkan oleh Conor Bradley.
Setelah itu ia gagal membuat peluang berbahaya bagi Real Madrid dan terlihat tidak berdaya selama 90 menit laga tersebut.
Kylian Mbappe – 4
Di laga ini, Kylian Mbappe diharapkan menunjukkan magisnya sebagai mesin gol utama Real Madrid di musim ini. Namun apa daya, sang penyerang justru tampil mengecewakan.
Sepanjang laga ia minim menebar ancaman ke gawang Liverpool. Ia kesulitan untuk melewati barisan pertahanan The Reds yang tampil solid di laga ini.
Pemain Pengganti

Rodrygo Goes – 5
Masuk untuk memberi energi baru, tapi justru sering mempersulit situasi dengan keputusan terburu-buru dan operan yang tidak efektif.
Trent Alexander-Arnold – 5
Tampil sebagai cameo melawan mantan klubnya, namun tak mampu memberi pengaruh berarti. Hanya sempat melepaskan satu umpan silang yang gagal menemukan sasaran.
Brahim Díaz – N/A
Mendapatkan menit bermain yang terlalu minim, sehingga kami tidak bisa memberikan penilaian untuk performanya.
Klasemen Liga Champions
Baca Juga:
- Kontroversi Liverpool vs Real Madrid: Mengapa The Reds Tak Dapat Penalti Usai Handball Tchouameni?
- Rapor Pemain Liverpool Usai Bekuk Real Madrid di Anfield: No Trent No Worry! Ada Bradley yang Gokil!
- Man of the Match Liverpool vs Real Madrid: Alexis Mac Allister
- Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 5-6 November 2025
- Rekap Hasil Liga Champions Tadi Malam: Arsenal dan Bayern Masih Tanpa Cela, Liverpool Raih Kemenangan atas Real Madrid
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Andai Tak Ada Thibaut Courtois, Liverpool Bakal Berpesta ke Gawang Real Madrid
Liga Champions 5 November 2025, 13:13
-
Erick Thohir Sudah Dapatkan 5 Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Tim Nasional 5 November 2025, 12:49
-
Kalah dari Liverpool, Xabi Alonso: Real Madrid Mainnya Gak Jelek-jelek Amat!
Liga Champions 5 November 2025, 12:35
LATEST UPDATE
-
Gagal Kalahkan Sporting Lisbon, Gelandang Juventus ini Minta Maaf ke Juventini
Liga Champions 5 November 2025, 13:47
-
Prediksi Dinamo Zagreb vs Celta Vigo 7 November 2025
Liga Eropa UEFA 5 November 2025, 13:25
-
Andai Tak Ada Thibaut Courtois, Liverpool Bakal Berpesta ke Gawang Real Madrid
Liga Champions 5 November 2025, 13:13
-
Erick Thohir Sudah Dapatkan 5 Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, Siapa Saja?
Tim Nasional 5 November 2025, 12:49
-
Nonton MotoGP Portugal 2025, Tayang Eksklusif di Vidio
Otomotif 5 November 2025, 12:46
-
Kalah dari Liverpool, Xabi Alonso: Real Madrid Mainnya Gak Jelek-jelek Amat!
Liga Champions 5 November 2025, 12:35
-
Produksi Beras 2025 Cetak Rekor, Mentan Fokus Stabilisasi Harga dan Hilirisasi
News 5 November 2025, 12:21
-
Reaksi Menohok Pierre Kalulu Usai Juventus Imbang di Liga Champions
Liga Champions 5 November 2025, 11:55
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain yang Berharap Bisa Curi Perhatian di Laga Liverpool vs Real Madrid
Editorial 4 November 2025, 13:20
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17






