Real vs Atletico, Waspadai Gameiro
Gia Yuda Pradana | 1 Mei 2017 15:06
Bola.net - - Kevin Gameiro adalah salah satu pemain yang harus diwaspadai oleh Real Madrid dalam derby kontra Atletico Madrid di semifinal. Penyerang 29 tahun Prancis itu sedang 'panas' dan bisa menjadi ancaman bagi Real.
Real akan menjamu Atletico di leg pertama babak semifinal Liga Champions 2016/17, Rabu (03/5). Pelatih Atletico Diego Simeone diperkirakan akan memasang Gameiro sebagai satu dari dua penyerangnya dalam skema 4-4-2.
Itu langkah yang wajar, jika mengingat fakta bahwa Gameiro telah mencetak tujuh gol (plus dua assist) dalam sepuluh penampilan terakhirnya untuk Atletico di semua kompetisi.
Akhir pekan kemarin, Atletico menang telak 5-0 atas tuan rumah Las Palmas di La Liga. Gameiro menyumbang dua gol dalam laga tersebut.
Musim ini, Gameiro sudah mencetak 12 gol di La Liga dan dua gol di Liga Champions. Dia bakal jadi salah satu andalan Atletico saat menghadapi Real di Santiago Bernabeu.
Posisi penyerang satunya, sebagai duet Gameiro, tentu saja sang kompatriot Antoine Griezmann.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST UPDATE
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 22 Oktober 2025, 05:59 -
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:59 -
Hasil Union Saint-Gilloise vs Inter Milan: Tim Tamu Bantai Tuan Rumah Tanpa Ampun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 04:35
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04