Salut, Ander Herrera Tetap Memuji Manchester United Meski Kalah
Yaumil Azis | 21 Oktober 2020 14:06
Bola.net - Ander Herrera menunjukkan kebesaran hati meski timnya, PSG, ditumbangkan Manchester United dalam laga fase grup Liga Champions. Pemain berdarah Spanyol itu memberikan pujian kepada mantan klubnya tersebut.
Seperti yang diketahui, Herrera pernah memperkuat the Red Devils selama lima musim. Pada tahun 2019, ia memilih untuk melanjutkan perjalanan karirnya di dunia sepak bola dengan bergabung bersama PSG.
Satu tahun setelah kedatangannya, Herrera berkesempatan untuk bereuni dengan mantan klubnya di Liga Champions pada hari Rabu (21/10/2020). Sayangnya, ia harus menerima fakta bahwa timnya menelan kekalahan.
Bermain di Parc des Princes, PSG dipaksa bertekuk lutut dengan skor tipis 1-2. Les Parisiens hanya mendapatkan gol bunuh diri Anthony Martial, sementara dua gol the Red Devils dicetak Bruno Fernandes dan Marcus Rashford.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
PSG Sempat Tampil Apik
Herrera meyakini bahwa PSG tidak berada pada level yang sepantasnya saat berhadapan dengan Manchester United. Kendati klub asuhan Thomas Tuchel tersebut mendapatkan beberapa peluang emas di babak pertama.
"Saya pikir di babak pertama kami tidak memulai permainan dengan cara terbaik, meskipun kami mendapatkan beberapa peluang dari [Angel] Di Maria dan [Layvin] Kurzawa," tutur Herrera kepada beIN Sports.
"Saya rasa David [De Gea] beruntung bisa menyelamatkan bola karena itu seharusnya menjadi gol. Setelahnya kami tidak diberikan penalti, saya tidak tahu apakah itu cukup untuk disebut penalti karena saya rasa sentuhannya sangat minim. Saya harus melihatnya lagi," lanjutnya.
"Setelah itu kami tidak bisa bermain terlalu lama karena waktunya dihentikan, wasit dan mereka [United] melakukan tindakan yang tepat dan butuh waktu yang banyak untuk memainkan bola lagi," tambahnya.
Pujian untuk Manchester United
Di babak kedua, Herrera mengatakan PSG bermain dengan apik. Kontrol pertandingan berhasil diambil alih sehingga rekan-rekan setimnya bisa menciptakan beberapa peluang berbahaya selama permainan berjalan.
Sayangnya, perubahan yang dilakukan Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih Manchester United di babak kedua membuat PSG kembali kerepotan. Hingga akhirnya Manchester United sukses mencetak gol keduanya di menit ke-87.
"Mereka bagus, kami tidak memanfaatkan kesempatan yang ada karena kami mengubah sistem di awal babak kedua dan saya rasa kami bermain dengan sangat baik, sudah tepat untuk mengubah sistem," tambahnya.
"Namun saat anda tidak mencetak gol dari kesempatan yang ada, mereka sangat bagus dalam transisi, waktu melakukan serangan balik," pungkasnya.
(Metro)
Baca Juga:
- Bruno Fernandes Sempat Marah ke Alex Telles di Sesi Latihan, Ada Masalah Apa?
- Axel Tuanzebe, Pemain yang Dicari Manchester United Dalam 12 Bulan Terakhir
- Lawan PSG, Cuma Martial yang Bisa Jebol Gawang De Gea
- Pelatih PSG Usai Kalah Lawan Manchester United: Permainan Terburuk Kami!
- Ekspresi Kegembiraan Pemain MU Setelah Bungkam PSG di Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





