Starting XI Liverpool di Final Liga Champions 2018, di Mana Mereka Sekarang?
Dimas Ardi Prasetya | 28 Mei 2022 06:30
Bola.net - Raksasa Premier League Liverpool dipaksa menelan pil pahit pada final Liga Champions edisi tahun 2018 silam melawan Real Madrid.
Itu adalah final pertama Liverpool sejak tahun 2007 di Liga Champions. Itu juga pertama kalinya Jurgen Klopp membawa The Reds melangkah ke final kompetisi paling elit di Eropa tersebut.
Madrid awalnya tak berani meladeni permainan Liverpool. Namun setelah cederanya Mohamed Salah tim asuhan Zinedine Zidane itu mulai berani tampil lebih ofensif.
Karim Benzema membuat Madrid unggul lebih dahulu pada menit ke-51 berkat blunder Loris Karius. Namun Sadio Mane mampu menyamakan skor pada menit ke-55.
Namun pada menit ke-63, Madrid kembali unggul berkat gol Gareth Bale. Pemain asal Wales itu kemudian mencetak gol lagi pada menit ke-83. El Real akhirnya menang dengan skor 3-1 atas Liverpool.
Kini sudah empat tahun final tersebut berlalu. Apa kabarnya starting XI Liverpool yang bermain di NSC Olimpiysky Stadium di Kiev tersebut? Simak informasinya berikut ini Bolaneters.
Kiper
Loris Karius sempat menggeser Simon Mignolet. Namun setelah melakukan dua blunder di final Liga Champions 2018 tersebut, kiper asal Jerman itu kena mental.
Ia langsung tersingkir dari skuat Liverpool. Apalagi Jurgen Klopp mendatangkan Alisson Becker.
Karius sempat dipinjamkan ke Besikta dan Union Berlin. Namun performanya tak pernah pulih. Sekarang ia masih bertahan di Liverpool tapi tak pernah masuk skuat.
Selama menganggur, Karius sendiri lebih banyak menempa tubuhnya. Sekarang ia jadi jauh lebih kekar, mirip Terminator.
Lini pertahanan
Bek Kanan - Trent Alexander-Arnold
Pos bek kanan saat itu ditempati oleh Trent Alexander-Arnold. Sekarang bek 23 tahun itu masih setia mengawal sisi kanan pertahanan Liverpool. Ia juga sudah mengoleksi semua trofi juara yang bisa ia raih di level klub.
Bek Tengah - Virgil van Dijk
Virgil van Dijk jadi salah satu pilar Liverpool saat itu. Sampai sekarang bek asal Belanda tersebut masih mengawal pertahanan The Reds. Ia sempat mengalami cedera di final Piala FA lalu tapi sudah dinyatakan fit untuk bermain melawan Real Madrid.
Bek Tengah - Dejan Lovren
Saat itu partner Virgil van Dijk adalah Dejan Lovren. Bek asal Kroasia tersebut cabut dari Liverpool pada tahun 2020 lalu dan pindah ke klub Zenit St Petersburg. Sampai sekarang ia masih bertahan di klub Rusia tersebut.
Bek Kiri - Andrew Robertson
Liverpool saat itu sudah mengandalkan Andrew Robertson. Sampai saat ini bek asal Skotlandia itu masih terus bertahan di Anfield. Posisinya tak tergoyahkan meski The Reds mendatangkan Kostas Tsimikas.
Lini Tengah
Gelandang Tengah - Jordan Henderson
Jordan Henderson adalah kapten Liverpool. Ia juga merupakan salah satu pemain penting di lini tengah. Sekarang ia tentu saja masih di bertahan di skuat The Reds. Agustus lalu ia teken kontrak baru yang akan membuatnya bertahan di Anfield sampai tahun 2025.
Gelandang Tengah - James Milner
James Milner adalah deputi Jordan Henderson di skuat Liverpool. Dalam dua musim terakhir ia mulai jarang jadi starter karena sudah menua. Kontraknya akan habis pada musim panas ini tapi ada kabar Jurgen Klopp ingin mempertahankannya semusim lagi.
Gelandang Tengah - Georginio Wijnaldum
Georginio Wijnaldum termasuk salah satu pemain yang sangat bisa diandalkan di lini tengah Liverpool. Apalagi ia sosok pemain serba bisa. Sayang The Reds tak memperpanjang kontraknya hingga ia akhirnya cabut secara gratis ke PSG pada 2021 lalu.
Lini Serang
Winger Kanan - Mohamed Salah
Mohamed Salah masih terus membela Liverpool sampai saat ini. Ia masih rutin mencetak banyak gol dan baru saja mendapat penghargaan sepatu emas lagi di Premier League. Kontraknya tersisa setahun lagi namun Salah menyatakan ia ingin terus bertahan di Anfield.
Penyerang Tengah - Roberto Firmino
Roberto Firmino masih setia membela Liverpool meski performanya menurun. Sekarang ia kerap tampil bergantian dengan Diogo Jota. Kontraknya juga akan berakhir pada musim panas 2023 mendatang tapi Firmino sudah menegaskan ia ingin bertahan lebih lama di Anfield.
Winger Kiri - Sadio Mane
Sadio Mane sempat mengalami penurunan performa. Tapi pada musim 2021-22 ini ia kembali menemukan performa terbaiknya bersama Liverpool. Kontraknya juga berakhir pada tahun 2023 dan ia santer disebut bisa cabut ke Bayern Munchen pada musim panas 2022 nanti.
Klasemen Premier League
Jangan Lewatkan:
- Fabinho dan Para Pemain yang Pernah Memperkuat Liverpool dan Real Madrid
- Final Liga Champions: Ini 5 Top Skorer Liverpool ke Gawang Real Madrid
- Final Liga Champions: 5 Pemain Real Madrid yang Bisa Jadi Momok Bagi Liverpool
- Mengenal Lecce, Klub Serie A yang Sahamnya Dibeli Oleh Pengusaha Asal Indonesia
- Final Liga Champions: 5 Fakta Menarik Jelang Duel Liverpool vs Real Madrid
- Termasuk Cristiano Ronaldo, Ini 5 Pemain Real Madrid yang Paling Kerap membobol Gawang Liverpool
- Jose Mourinho Sudah 5 Juara Kali Juara Kompetisi Eropa, Koleksi Lengkap dari UCL, UEL, hingga UECL!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Real Madrid vs Rayo Vallecano 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:32
-
Tempat Menonton Chelsea vs West Ham, Tayang di Mana?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:30
-
AC Milan Hadapi Dua Hambatan Sebelum Transfer Mateta Rampung
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:27
-
Link Live Streaming Chelsea vs West Ham di Premier League
Liga Inggris 31 Januari 2026, 21:30
-
Hasil Madura United vs PSBS Biak: Dominasi Tuan Rumah Tak Berbuah Gol
Bola Indonesia 31 Januari 2026, 21:10
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Elche vs Barcelona di La Liga
Liga Spanyol 1 Februari 2026, 00:02
-
Link Live Streaming Liverpool vs Newcastle di Premier League
Liga Inggris 1 Februari 2026, 00:01
-
Menguji Kemampuan Bertahan Tottenham dan Efektivitas Serangan Man City
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:36
-
Man United Memburu Korban Ketiga
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:26
-
Hasil Pisa vs Sassuolo: Jay Idzes Stop Gol Pisa di Garis Gawang
Liga Italia 31 Januari 2026, 23:23
-
Liverpool Mencari Kemenangan Liga Pertama di Tahun 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 23:17
-
Misi 6 Kemenangan Beruntun Real Madrid di La Liga
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 23:07
-
Prediksi Parma vs Juventus 2 Februari 2026
Liga Italia 31 Januari 2026, 23:04
-
Liga Spanyol 31 Januari 2026, 22:58

-
Parma vs Juventus: Deretan Statistik yang Menegaskan Superioritas Bianconeri
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:51
-
Kontradiksi Juventus dan Parma
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:45
-
Peluang Inter Milan Perlebar Jarak di Puncak Klasemen Serie A
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:35
-
Prediksi Real Madrid vs Rayo Vallecano 1 Februari 2026
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:32
-
Tempat Menonton Chelsea vs West Ham, Tayang di Mana?
Liga Inggris 31 Januari 2026, 22:30
-
AC Milan Hadapi Dua Hambatan Sebelum Transfer Mateta Rampung
Liga Italia 31 Januari 2026, 22:27
LATEST EDITORIAL
-
7 Klub yang Paling Berpeluang Merekrut Raheem Sterling Usai Berpisah dengan Chelsea
Editorial 30 Januari 2026, 13:06
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
