Yakin Menang, Madrid Sudah Akrab dengan Kandang Ajax
Richard Andreas | 13 Februari 2019 11:00
Bola.net - - Real Madrid akan melawat ke markas Ajax Amsterdam untuk mempertandingkan leg pertama 16 besar Liga Champions 2018/19, Kamis (14/2) dini hari WIB. Laga itu begitu penting bagi kedua tim, khususnya karena dimainkan di Stadion megah yang menyimpan kenangan Madrid di Liga Champions.
Kandang Ajax, Asmterdam Arena atau Johan Cruyff Arena merupakan saksi gelar Liga Champions ketujuh Real Madrid. Stadion itu menyaksikan Los Blancos menjadi juara Eropa saat mengalahkan Juventus di final 20 Mei 1998.
Sejak saat itu, Madrid menjelma jadi raksasa Eropa. Kini mereka sudah mengumpulkan 13 gelar Liga Champions, terbanyak di antara klub-klub lain. Faktor inilah yang menjadi salah satu alasan kepercayaan diri skuat Madrid bermain di markas Ajax.
Sang pelatih, Santiago Solari juga menilai laga ini terasa lebih spesial karena dimainkan di stadion hebat. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Rendah Hati
Solari menjamin skuat Madrid siap memberikan permainan terbaiknya pada pertandingan tersebut. Dia yakin timnya akan tampil disiplin dengan kerendahan hati dan respek kepada tim lawan.
"Saya ingin kami memberikan performa yang sama disiplinnya dengan yang kami lihat dua hari lalu. Tujuan itu juga dipahami oleh para pemain, sebab sepak bola adalah soal membangun banyak hal dari hari ke hari," tegas Solari di realmadrid.com.
"Kami mendekati pertandingan ini dengan kerendahan hati dan dengan semangat yang sama seperti yang kami lakukan pada beberapa laga terakhir kami."
Kenangan Stadion

Lebih lanjut, Solari juga menaruh respek pada Ajax yang tampil impresif musim ini. Dia pun yakin skuat Madrid akan memiliki energi tambahan karena bermain di stadion yang bersejarah untuk mereka.
"Kami memiliki kenangan indaah terhadap stadion ini. Setelah juara Liga Champions itu [gelar ketujuh Real Madrid], datang banyak gelar berikutnya, dan marih berharap pertandingan ini bisa meneruskan tren itu."
"Kami menghargai dan menghormati klub besar [Ajax] yang saat ini bermain bagus," tandas dia.
Berita Video
Berita video rapor para pemain Manchester United saat kalah 0-2 pada leg I 16 Besar Liga Champions 2018-2019, Selasa (12/2/2019).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









