Mengidentifikasi Bintang Besar EPL Berikutnya
Editor Bolanet | 19 Februari 2013 16:40
Bola.net - Pada masa sekarang Liga Premier Inggris memang sudah penuh akan bintang-bintang, pemain kelas dunia banyak berkumpul di kompetisi negeri Ratu Elizabeth tersebut.
Tak hanya itu, banyaknya bakat muda yang belum matang di klub-klub EPL juga dianggap bakal menjadi tradisi 'Liga penuh bintang' di masa-masa mendatang.
Dan dalam artikel berikut ini kami mencoba menampilkan nama-nama yang kami prediksi akan menjadi bintang di masa depan persepakbolaan EPL. Selamat menikmati untuk seluruh pembaca yang tercinta. (ble/lex)
Romelu Lukaku

Saat ini penyerang berkewarganegaraan Belgia ini sedang dalam proses pematangan bersama West Brom, namun kelak jika dirinya sudah benar-benar matang Chelsea lah yang bakal menikmati buahnya.
Pemuda yang baru berumur 19 tahun ini dibeli fisik yang amat kuat, sudah membukukan 10 gol dari 23 laga yang ia lakoni bersama The Baggies.
Menjalani masa peminjaman di klub lain untuk meraih jam terbang reguler bakal membuat dirinya mengumpulkan modal, jika sudah siap ia kelak bakal menembus tim inti The London Blues.
Lewis Holtby

Bisa dibilang Holtby sudah menuntaskan tugasnya untuk dikenal sebagai pesepakbola mumpuni. Ia punya pengalaman hebat di Bundesliga di Schalke dan juga sudah sempat mencicip rasanya bermain tim nasional Jerman.
Dengan cepat Spurs menggamitnya di Januari kemarin, pemuda 22 tahun itu punya tekel yang keras dan intersep yang amat bagus. Selain itu ia juga kerap bikin repot bek-bek lawan, dalam beberapa tahun ke depan perannya di level klub maupun timnas diprediksi bakal amat vital.
Ben Davies

Cedera panjang yang menimpa Neil Taylor memiliki berkah tersendiri bagi Ben Davies, ia kini reguler tampil sebagai bek sayap Swansea.
Kepercayaan yang diberikan Michael Laudurp ia bayar dengan tuntas, bek sayap 21 tahun itu sudah bermain 26 kali sebagai starter plus disertai 3 assist dan 1 gol. Hal itu tak pelak membuat dirinya layak dipertimbangkan sebagai defender paling menjanjikan di EPL.
Connor Wickham

Sejak bergabung pada tahun 2011 Connor belum bisa menampilan kemampuan sesungguhnya dari yang ia miliki, dia baru menyumbang 2 gol sejak dibeli The Black Cats.
Ia pun dipinjakan Sheffield Wednesday, namun hal itu diyakini adalah jalan terbaik bagi membangkitkan potensi pemuda 19 tahun ini, meski progresnya lamat ia bisa diharapkan sebagai salah satu penyerang handal di masa yang akan datang.
Jack Butland

Kiper tim nasional Inggris di level U-21 ini akhirnya berhasil digamit Stoke City dengan harga 3,5 juta poundsterling namun baru akan bergabung musim depan.
Naga-naganya dia akan dijadikan kiper nomor satu berikutnya The Potters, Asmir Begovic akan dijual namun hal itu tak bakal begitu terasa dengan keberadaan Jack di bawah mistar.
Sammy Ameobi

Bisa dibilang Amoebi yang satu ini masih mentah bakatnya, namun dirinya punya banyak hal yang akan bisa diberikan kepada The Magpies di tahun-tahun yang akan datang.
Saat ini mungkin ia belum cukup pengalaman, adik dari Shola Amoebi bermain sekali sebagai starter dan 7 kali sebagai pemain pengganti, tanpa mendapatkan gol. Namun ketika diberi kesempatan dia selalu memberikan kepercayaan diri yang tinggi.
Wilfried Zaha

Bocah berusia 20 tahun dibeli Manchester United seharga 15 juta poundsterling di Januari 2013, namun meski begitu fans MU masih perlu menunggu hingga musim depan untuk melihat aksi riilnya di Old Trafford.
Sejauh ini ia telah bermain sebanyak 31 laga bersama Crystal Pallace plus sumbang 3 gol. Ia bermain secara menakjubkan sebagai winger kedatangannya perlu diwaspadai pemain seperti Nani, Ashley Young dan Antonio Valencia kelak.
John Guidetti

Baru berumur 20 tahun dan sepertinya dirinya hanyalah korban salah waktu di Manchester City, bakatnya tersia-siakan karena masih banyak nama besar yang ada di barisan lini depan Citizen.
Musim lalu saja ia bisa membukukan 20 gol dari 23 laga bersama Feyenoord, saat itu ia dipinjamkan City ke klub Eredivisie tersebut. Pada Euro 2012 kemarin sejatinya ia masuk ke skuad Swedia sayangnya ia malah cedera jelang keberangkatan ke Polandia-Ukraina.
Philippe Coutinho

Kemenangan 5-0 Liverpool atas Swansea hari Minggu lalu diwarnai dengan debut bermain secara penuh bagi Coutinho di EPL.
Pemain asal Brasil yang dibeli dari Inter itu nampak langsung bisa menyatu dengan nyaman di permainan ala Brendan Rodgers. Dia mencetak gol, dia terus mengancam lawan secara konsisten.
Tipikal pemain yang dinginkan Brendan gesit nan cepat, seperti Sturridge dirinya layakan dikedepankan sebagai bintang berikutnya di Anfield Stadium.
Ross Barkley

Nama Ross Barkley sejatinya sudah lama didengungkan sebagai calon bintang masa depan, namun perlu diingat dirinya saat ini juga belum keluar dari usia remajanya.
Dipinjamkan Everton ke Sheffield Wednesday di awal musim ia telah 13 kali tampil dan mencetak 4 gol di sana. David Moyes sang pelatih berulang kali bilang, ia yakin Barkley bisa bernasib seperti jeboilan The Toffees lain Wayne Rooney.
Oscar

Oscar memang sudah cukup angkat nama bersama Chelsea, namun kematangan dalam dirinya diprediksi baru akan ia dapatkan di musim-musim berikutnya.
Untuk ukuran pemain 21 tahun dirinya melejit di pentas Internasional dengan begitu instan, membayangkan masa depannya akan akan menghadirkan ketakutan bagi para lawan Chelsea. Di musim ini saja ia punya hobi menjebol gawang lawan-lawan The Blues di pentas Eropa (5 gol UCL dan 1 gol Liga Europa)
Serge Gnabry

Fans Artsenal mungkin belum banyak yang paham dengan pemain satu ini, sebab pemain berumur 17 tahun ini baru bermain sekali di Premier League dan Liga Champions, itu pun sebagai pemain pengganti.
Namun tidak bisa dibantah pemain asal Jerman ini punya masa depan cerah menanti, dirinya punya kecepatan yang begitu tinggi. Kedua kakinya juga hidup selain itu skill olah bolanya juga mumpuni. Beberapa tahun ke depan ia kami prediksikan bakal angkat nama.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Man City vs Galatasaray: Pulang ke Etihad, Ilkay Gundogan Merasa Aneh
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:48
-
Jeremy Doku Sesumbar! Yakin Musim Ini Bakal jadi Tahun Terbaik di Man City
Liga Inggris 28 Januari 2026, 12:41
-
Apa yang Dibutuhkan Real Madrid untuk Finis di Delapan Besar Liga Champions?
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:20
-
Daftar Tim Lolos 16 Besar Liga Champions, 4 Klub Dipastikan Tersingkir
Liga Champions 28 Januari 2026, 12:12
-
Liga Champions Memanas, 5 Klub Inggris Masih Kejar Delapan Besar, Arsenal Aman
Liga Champions 28 Januari 2026, 11:40
-
Mengapa Erling Haaland Mandul, Guardiola?
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:36
-
Jujur Banget! Pep Guardiola Akui Oscar Bobb Ngebet Tinggalkan Man City
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:28
-
Minta Maaf Setengah Hati ala Pep Guardiola: Menyesal, Lalu Serang Balik Bos PGMOL
Liga Inggris 28 Januari 2026, 11:18
-
MU Menggila Bersama Michael Carrick, Sang Mantan Ikut Berbahagia!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:59
-
Dilemma MU Soal Harry Maguire: Carrick Ingin Dia Bertahan, Tapi Wilcox Tidak!
Liga Inggris 28 Januari 2026, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
7 Bintang Muda yang Mencuri Perhatian di Liga Champions 2025/26
Editorial 28 Januari 2026, 13:57
-
Arsenal di Ambang Sejarah Liga Champions, Mampukah Menyapu Bersih Fase Liga?
Editorial 28 Januari 2026, 13:46
-
5 Pemain yang Pernah Berseragam Borussia Dortmund dan Inter Milan
Editorial 27 Januari 2026, 16:30
-
6 Calon Pengganti Casemiro di Manchester United
Editorial 27 Januari 2026, 10:41
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04



