Ngeri! Starting XI Pemain Bernama Silva, Bisa Juara Gak Ya?
Aga Deta | 21 September 2021 12:27
Bola.net - Ada banyak pemain sepak bola bernama belakang sama. Meski punya nama belakang sama tapi mereka kebanyakan tidak memiliki hubungan darah.
Sebagai contoh tentu saja Silva. Publik sepak bola tentu sudah mengenal David Silva. Dia pernah merumput di Barcelona.
David Silva saat ini sudah pensiun. Namun, saat ini masih banyak pemain aktif yang memiliki nama belakang Silva.
Jika dikumpulkan, pemain yang bernama belakang Silva itu bisa membentuk sebuah kesebelasan? Berikut ini penampakannya.
Kiper - Rui Silva
Rui Silva memulai kariernya bersama klub Portugal Nacional. Setelah bermain empat musim, sang kiper kemudian hijrah ke Spanyol bersama Granada.
Pemain berusia 27 tahun tersebut membela Granada selama empat musim. Rui Silva akhirnya memutuskan pindah ke Real Betis pada musim panas ini.
Bek Kiri - Jonathan Silva
Jonathan Silva saat ini bermain untuk klub Spanyol Getafe. Dia pindah ke Coliseum Alfonso Perez pada musim panas ini setelah ditebus dari Leganes.
Sebelumnya, Jonathan Silva pernah bermain untuk klub-klub seperti Estudiantes, Sporting CP, Boca Juniors dan AS Roma. Dia juga memiliki dua caps bersama timnas Argentina.
Bek Tengah - Nathan Silva
Nathan Silva merupakan pemain didikan akademi Atletico Mineiro. Nathan Silva mentas dari akademi pada tahun 2017 dan saat ini masih berada di klub Brasil tersebut.
Selain bek tengah, Nathan Silva juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan. Dia sebelumnya pernah menjalani masa peminjaman di Ponte Preta, Atletico Goianiense dan Coritiba.
Bek Tengah - Thiago Silva

Thiago Silva bergabung dengan Chelsea pada musim lalu. Bek asal Brasil tersebut kemudian menjelma menjadi pemain penting di lini belakang The Blues.
Sebelum datang ke Stamford Bridge, Thiago Silva juga pernah memperkuat sejumlah klub top Eropa seperti AC Milan dan PSG. Dia memiliki 98 caps bersama timnas Brasil.
Bek Kanan - Igor Silva
Igor Silva sempat berlatih di akademi Asteras Tripolis. Namun bek kanan asal Brasil tersebut kemudian pindah ke Comercial pada tahun 2013.
Igor Silva kemudian melanjutkan kariernya bersama Asteras Tripolis, Olympiacos, AEK Larnaca dan Osijek. Dia sekarang bermain untuk klub Prancis Lorient.
Gelandang Bertahan - Adrien Silva

Adrien Silva saat ini bermain untuk klub Serie A Sampdoria. Gelandang asal Portugal tersebut mulai bermain di Italia sejak tahun lalu setelah didatangkan dari Leicester City.
Sebelumnya, Adrien Silva juga pernah bermain untuk AS Monaco, Academica, Maccabi Haifa dan Sporting CP. Pemain berusia 32 tahun tersebut memiliki 26 caps bersama timnas Portugal.
Gelandang Serang - David Silva

David Silva memulai kariernya bersama Valencia. Dia kemudian pindah ke Manchester City pada 2010 setelah tampil mengesankan bersama Los Che.
David Silva menghabiskan 10 musim di Etihad Stadium dan menjadi legenda di sana. Gelandang berusia 35 tahun tersebut saat ini sudah kembali ke Spanyol bersama Real Sociedad.
Gelandang Serang - Bernardo Silva

Bernardo Silva merupakan salah satu produk terbaik akademi Benfica. Pemain serbabisa ini mentas ke tim B pada tahun 2013.
Bernardo Silva kemudian pindah ke klub Prancis AS Monaco. Pada tahun 2017, Manchester City memboyongnya ke Inggris dengan bandrol 50 juta euro.
Gelandang Serang - Rafa Silva

Rafa Silva menembus tim utama Feirense pada tahun 2012. Namun pemain yang berposisi sebagaig gelandang serang tersebut kemudian pindah ke Braga pada tahun 2013.
Rafa Silva akhirnya hengkang ke Benfica pada tahun 2016. Dia menjadi pemain reguler di sana dan sudah mencatatkan 191 penampilan untuk klub tersebut.
Striker - Fabio Silva

Fabio Silva sempat berlatih di akademi Benfica. Namun striker berusia 19 tahun tersebut kemudian pindah ke akademi Porto pada tahun 2017.
Fabio Silva akhirnya promosi ke tim utama Porto pada tahun 2019. Satu tahun kemudian dia pindah ke Premier League bersama Wolverhampton Wanderers.
Striker - Andre Silva

Andre Silva menunjukkan performa yang mengesankan bersama Porto. Hal tersebut mengantarkan Andre Silva menuju AC Milan.
Selama memperkuat Milan, pemain berusia 25 tahun tersebut sempat dipinjamkan ke Sevilla dan Eintracht Frankfurt. Andre Silva saat ini bermain untuk RB Leipzig.
Starting XI
Sumber: Transfermarkt
Baca Juga:
- 10 Kiper dengan Nilai Pasar Tertinggi Saat Ini, Donnarumma Nomor 2, Tak Ada De Gea
- 5 Klub yang Terpuruk Setelah Kehilangan Pemain Bintangnya, Juventus Nyungsep
- 5 Pemain Chelsea yang Dijual Mahal ke Klub Premier League
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Manchester United pada Januari 2022
- 7 Calon Pengganti Ronald Koeman di Barcelona: Dari Conte Hingga Xavi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Seperti Apa Gaya Melatih Liam Rosenior? Begini Testimoni Liam Delap: Dia Brutal Sih!
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:30
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Chelsea: Gyokeres Jadi Andalan
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:20
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea Kontra Arsenal: Caicedo Absen
Liga Inggris 14 Januari 2026, 15:10
-
Prediksi Superkomputer: Bagaimana Nasib Manchester United di Bawah Michael Carrick?
Liga Inggris 14 Januari 2026, 14:41
-
Insiden di Sesi Latihan yang Memicu Kepergian Xabi Alonso dari Real Madrid
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 14:28
LATEST UPDATE
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
-
Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:31
-
Live Streaming Napoli vs Parma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 17:30
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Chelsea vs Arsenal, Rosenior Buka-bukaan Soal Kondisi dan Posisi Ideal Cole Palmer
Liga Inggris 14 Januari 2026, 17:00
-
Tim Baru! Semen Padang Berbenah Total untuk Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 14 Januari 2026, 16:45
-
Trauma Semifinal Menghantui Arsenal, Mikel Arteta Siapkan 'Obat Kuat' Lawan Chelsea
Liga Inggris 14 Januari 2026, 16:40
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17





