Pemain Harga di Bawah Satu Juta yang Kian Melejit di EPL
Haris Suhud | 11 Februari 2016 21:50
Bola.net - Bola.net - Uang bisa memberi segalanya, sebagian orang meyakininya. Tapi dunia sepakbola membuktikan bahwa ungkapan itu belum tentu benar. Buktinya, pemain mahal belum tentu bermain apik; belum tentu pemain murah tak bisa melebihi performa pemain mahal.
Selama satu dekade terakhir sejumlah pemain dengan harga di bawah nilai 1 juta pounds telah membuktikan diri. Mereka menjadi pemain top bersama klubnya masing-masing.
Riyad Mahrez misalnya, ia gabung dengan Leicester City dengan harga 375 ribu pounds. Ia bermain apik sepanjang musim ini sehingga mulai menjadi perhatian banyak klub.
Selain Mahrez, ada juga pemain murah di Manchester City yang dibeli tak lebih dari satu juta. Tapi ia telah menjadi kiper utama hingga sekarang, dia adalah Joe Hart.
Inilah daftar pemain bandrol di bawah satu juta kemudian menjadi pemain mahal seiring berjalannya waktu:
Riyad Mahrez

Mahrez adalah pemain kunci bersama dengan Jamie Vardy untuk mengantarkan Leicester City menjadi pemuncak klasemen di EPL hingga Februari 2016.
Mahrez, 24 tahun, telah mengumpulkan 14 gol dan memberikan 9 assist di liga Inggris. Ia datang ke King Power Stadium dengan biaya transfer 375 ribu pounds dari Le Havre pada tahun 2014.
Selain Mahrez, Vardy juga perlu diperhatikan. Leicester membeli Vardy dengan harga di bawah satu juta dari Fleetwood Town pada 2012. Meski harga murah, Vardy telah membukukan 18 gol musim ini dan memberikan lima assist di EPL.
Joe Hart

Siapa yang tak kenal dengan kiper utama Manchester City dan kiper Timnas Inggris ini, Joe Hart.
City mendapatkan Hart ketika ia masih berusia 19 tahun. Klub kaya di Inggris tersebut hanya membayar 600 ribu pounds untuk memboyong Hart dari Shrewsbury Town klub League Two pada tahun 2006.
Berlahan tapi pasti, Hart berubah menjadi salah satu kiper terbaik dunia. Bersama City, kiper yang kini berusia 28 tahun tersebut telah menyumbangkan dua gelar Premier League, FA Cup, dan Capital One Cup.
Raheem Sterling

Pada musim panas kemarin, Sterling pindah ke Manchester City dengan biaya transfer senilai 50 juta pounds. Tapi ketika Liverpool mendapatkan Sterling, mereka hanya membayar 525 ribu pounds pada tahun 2010 dari QPR.
Ketika pindah ke City, Sterling menjadi pemain kedua termahal dari Inggris di bawah Gareth Bale.
Troy Deenye

Watford mendatangkan Deeney ketika masih berkompetisi di Championship pada tahun 2010 dari Walsall ketika usia pemain masih 22 tahun. Sekarang Deeney telah menjadi kapten tim dan bermain apik sepanjang musim ini di Premier League berduet dengan Odion Ighalo.
Musim ini, Deenye telah mencetak 6 gol dan 6 assist untuk mengantarkan timnya terus berkompetisi di papan tengah klasemen.
Pemain yang harganya tak lebih dari satu juta pounds ini pun telah menjadi perhatian tim-tim besar termasuk Arsenal.
Jordon Ibe

Liverpool memberi Ibe dengan harga 750 ribu pounds. Ia bergabung dengan The Reds ketika masih berusia 15 tahun.
Musim ini ia sudah mendapat kepercayaan dari Jurgen Klopp dan telah mencatatkan 32 penampilan di semua kompetisi musim ini, mencetak tiga gol dan tiga assist.
Memang belum banyak gol yang disumbangkan pemain kelahiran 1995 di London tersebut. Tapi mengingat usianya masih muda, ia punya potensi untuk menjadi pemain yang lebih bertaji.
Seamus Coleman

Pemain asal Irlandia ini pindah ke Everton dari Sligo Rovers pada tahun 2009 hanya dengan mahar 53 ribu pounds.
Pada tahun-tahun berikutnya penampilan Coleman menjadikannya pemain dengan berlabel mahal mencapai 14 juta pounds. Real Madrid hingga PSG pun tertarik memilikinya.
Pemain 27 tahun tersebut menjadi bagian penting menjaga tembok pertahanan Everton yang diasuh Roberto Martinez musim ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








