Selain Messi, 5 Pemain Ini Bisa Bantu Barcelona Juara Liga Champions
Aga Deta | 22 Januari 2019 14:21
Bola.net - Bola.net - Ini merupakan musim yang menjanjikan bagi Barcelona sejauh ini. Blaugrana saat ini memuncaki klasemen La Liga dengan 46 poin dan mereka masih tetap bertarung di ajang Copa del Rey.
Namun terlepas dari semua ini, semua orang tahu bahwa prioritas Barcelona musim ini adalah memenangkan Liga Champions. Setelah gagal di turnamen Eropa selama tiga musim terakhir dan menyaksikan rival mereka Real Madrid menjadi penguasa Eropa, Blaugrana ingin kembali mengangkat Si Kuping Besar.
Dengan prioritas seperti itu, Lionel Messi berjanji akan melakukan segalanya untuk mengembalikan trofi Liga Champions ke Camp Nou. Bintang Argentina itu sudah tampil cemerlang di turnamen dan membawa mereka ke babak 16 besar.
Namun, rasanya tidak adil jika menggantungkan harapan untuk memenangkan Liga Champions kepada Messi seorang. Padahal, Barca punya banyak pemain hebat yang bisa menjadi pembeda di pentas Eropa.
Berikut ini lima pemain Barcelona selain Lionel Messi yang bisa membantu klub memenangkan Liga Champions seperti dilansir Sportskeeda.
Marc-Andre Ter Stegen

Pemain yang jarang mendapat pujian meski usahanya luar biasa, Marc Andre Ter Stegen adalah salah satu dari sedikit bintang Barcelona yang pengaruhnya akan sangat dibutuhkan apabila tim Catalan itu ingin memenangkan Liga Champions musim ini.
Mantan pemain Borussia Monchengladbach itu sedang dalam performa yang luar biasa sejak awal musim, menunjukkan aksi yang luar biasa di bawah mistar, membuat banyak penyelamatan dan menambah keseimbangan dan ketenangan bagi tim saat mereka mulai bermain dari belakang.
Mengingat kompetisi Eropa banyak diikuti tim dengan penyerang yang luar biasa, Barcelona akan membutuhkan dukungan Ter Stegen agar gawang mereka terhindar dari kebobolan. Pemain Jerman itu tampil luar biasa musim ini dan dia pasti akan memainkan peran besar dalam misi Barca di Eropa.
Jordi Alba

Ketika berbicara tentang fullback ofensif di sepak bola Eropa saat ini, hanya ada beberapa pemain yang bisa dibandingkan dengan pemain internasional Spanyol Jordi Alba. Hal itu berkat penampilan luar biasanya sepanjang musim ini.
Alba berada dalam performa yang luar biasa sejak awal musim, maju secara agresif untuk menyerang pertahanan lawan di sayap kiri serta mundur ke belakang untuk menetralisir serangan balik dengan memanfaatkan kecepatan larinya.
Dengan kecepatannya yang luar biasa dan hubungan yang luar biasa dengan pemain-pemain seperti Lionel Messi, Philippe Coutinho, dan Ousmane Dembele, Jordi Alba akan menjadi ancaman serius buat pertahanan lawan di Liga Champions musim ini. Kreativitasnya yang luar biasa dan kemampuannya melepas umpang silang berkualitas menjadikan Alba sebagai senjata Barcelona di kompetisi Eropa.
Arturo Vidal

Ketika Barcelona memperkenalkan Arturo Vidal sebagai pemain baru mereka pada bursa transfer musim panas, banyak yang terkejut. Tetapi mantan bintang Bayern Munchen itu tahu bagaimana cara membungkam kritik dengan menunjukkan beberapa performa yang bagus.
Bahkan, perekrutan gelandang Chile akan berguna bagi Barcelona, terutama di Liga Champions. Karena sang pemain sendiri sudah mengatakan beberapa kali bahwa prioritasnya adalah memenangkan gelar kontinental di Nou Camp.
Sebagai pemain yang sangat berpengalaman, Vidal akan menjadi pemain yang sempurna untuk bertarung melawan tim elit mana pun di turnamen Eropa. Fisiknya yang kuat bisa membantu Barcelona menghadapi intimidasi dari tim lawan, seperti yang terjadi saat melawan Roma musim lalu.
Philippe Coutinho

Philippe Coutinho belum tampil mengesankan sepanjang musim ini. Namun, pemain asal Brasil itu tanpa diragukan lagi merupakan salah satu dari sedikit superstar yang bisa membantu Barcelona meraih Liga Champions pada musim ini.
Pada harinya, Coutinho mampu membelah pertahanan yang paling kuat sekalipun dengan visi magisnya dan kemampuan dribbling yang luar biasa. Selain itu, Coutinho juga bisa mencetak gol dari jarak jauh sehingga membuatnya menjadi ancaman serius bagi setiap lawan di turnamen Eropa.
Entah itu dimainkan sebagai gelandang serang atau sebagai pemain sayap, mantan pemain Liverpool itu punya kemampuan untuk menentukan nasib Barcelona di setiap pertandingan dan kehadirannya pasti akan banyak membantu Barcelona terutama di Liga Champions.
Ousmane Dembele

Direkrut sebagai pengganti Neymar yang meninggalkan Barcelona ke PSG pada musim panas 2017, pemain Prancis Ousmane Dembele gagal membuat dampak pada musim pertamanya di Catalan karena mengalami cedera parah.
Namun, Dembele sudah membayar kesalahannya pada musim ini. Ia sudah mencetak 11 gol dan 5 assist dalam 25 penampilan untuk Blaugrana di semua kompetisi dan tim Catalan akan mengandalkan dia untuk menaklukkan kompetisi Eropa.
Dengan kecepatannya yang luar biasa dan keterampilan dribbling yang fantastis, Dembele akan menjadi masalah besar untuk melawan pertahanan lawan di Liga Champions. Dengan kreativitas dan finishing-nya, pemain Prancis itu akan sulit dihentikan di kompetisi Eropa.
Video Pilihan
Berita video pemain muda Benfica, Joao Felix menjadi rebutan Manchester United dan Liverpool yang diprediksi akan menjadi pengganti Cristiano Ronaldo.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jose Mourinho Tegaskan Ambisi Benfica Jelang Laga Penentu vs Real Madrid
Liga Champions 23 Januari 2026, 15:02
-
Ditinggal Casemiro, Manchester United Kebut Transfer Gelandang Barcelona Ini
Liga Inggris 23 Januari 2026, 13:08
LATEST UPDATE
-
Catatan Menarik Arsenal vs Man Utd: Comeback Bersejarah Setan Merah di Emirates
Liga Inggris 26 Januari 2026, 05:53
-
Rapor Pemain AC Milan vs Roma: De Winter Bersinar, Leao Kesulitan, Modric Solid
Liga Italia 26 Januari 2026, 05:33
-
Man of the Match Roma vs Milan: Mike Maignan
Liga Italia 26 Januari 2026, 05:14
-
Hasil Roma vs Milan: Sempat Unggul Dulu, Rossoneri Gigit Jari di Akhir Laga
Liga Italia 26 Januari 2026, 04:46
-
Rapor Pemain Arsenal vs Man Utd: Zubimendi Kelabakan, Saliba & Merino Berjuang Keras
Liga Inggris 26 Januari 2026, 03:07
-
Man of the Match Juventus vs Napoli: Khephren Thuram
Liga Italia 26 Januari 2026, 02:28
-
Man of the Match Arsenal vs Manchester United: Patrick Dorgu
Liga Inggris 26 Januari 2026, 02:20
-
Hasil Juventus vs Napoli: Kenan Yildiz Bersinar, Bianconeri Pesta Gol
Liga Italia 26 Januari 2026, 02:03
-
Hasil Arsenal vs Man Utd: Gol Spektakuler Matheus Cunha Bungkam Emirates
Liga Inggris 26 Januari 2026, 01:34
-
Man of the Match Barcelona vs Oviedo: Dani Olmo
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 00:42
-
Hasil Barcelona vs Oviedo: Pesta Gol di Camp Nou, Blaugrana Kembali ke Puncak!
Liga Spanyol 26 Januari 2026, 00:17
-
Tempat Menonton Roma vs Milan 26 Januari 2026
Liga Italia 25 Januari 2026, 23:25
-
Tempat Menonton Juventus vs Napoli 26 Januari 2026
Liga Inggris 25 Januari 2026, 23:09
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




