Aji Santoso Siap Mundur Usai Lawan Bali United
Dimas Ardi Prasetya | 11 Juni 2017 10:11
Bola.net - - Laga menjamu Bali United hampir bisa dipastikan akan menjadi pertaruhan terakhir karir Aji Santoso di Arema FC. Pelatih yang kini menangani Arema ini menegaskan siap mundur jika hasil laga tersebut tak memuaskan.
Sudah menjadi jaminan saya, jika lawan Bali United tidak menang, saya pasti akan mundur, ujar Aji.
Itu pertaruhan terakhir saya, sambungnya.
Menurut Aji, keputusannya tersebut sudah bulat. Bahkan, jika digandoli untuk bertahan pun, ia akan tetap meninggalkan klub berlogo singa mengepal ini kalau pada laga tersebut timnya gagal mengemas poin absolut.
Diperbolehkan atau tidak oleh manajemen, saya pasti akan mundur, tuturnya.
Sebelumnya, posisi Aji Santoso sebagai pelatih Arema FC kembali digoyang. Hal ini menyusul kegagalan tim besutannya bermain impresif kala menjamu Perseru Serui dan hanya mampu bermain imbang tanpa gol pada laga yang dihelat di Stadion Gajayana Malang, Sabtu ini.
Suara-suara yang menyerukan Aji mundur mulai ketika sampai menit ke-70 para penggawa Arema tak bisa membahayakan, apalagi mencetak gol ke gawang Perseru. Penonton yang berada di tribun timur, utara dan selatan kompak meneriakkan yel-yel menuntut Aji mundur. Aksi ini terus berlanjut sampai tim Arema memasuki bus dan meninggalkan stadion.
Arema sendiri bakal meladeni Bali United pada laga pekan kesebelas mereka di Liga 1. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Gajayana Malang, Sabtu (17/06) pekan depan.
Sementara itu, Aji sendiri tak mau main-main menyongsong pertaruhan terakhirnya ini. Pelatih berusia 47 tahun ini menegaskan bakal berupaya keras menyiapkan skuatnya jelang laga ini.
Saya akan lakukan evaluasi. Selain itu, saya akan berbicara dengan pihak manajemen, tandasnya.
Baca Juga:
- Aji Santoso Serahkan Nasib ke Manajemen Arema
- Ini Kiat Perseru Serui Imbangi Arema FC
- Aji Santoso Kembali Dituntut Mundur Dari Arema FC
- Perseru Tahan Arema Tanpa Gol
- Puaskan Milla, Adam Alis Berpeluang Dipanggil Timnas Lagi
- Kontra Perseru, Ujian Penggawa Arema FC
- Arema FC Harap Akhiri Paceklik Gol
- Perseru Tak Pedulikan Pincangnya Arema FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 19:31
-
Madura United Fokus Benahi Tim jelang Putaran Kedua BRI Super League 2025/26
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 17:26
-
Marcos Santos Puji Kerja Keras Arema FC Usai Menang atas Persik Kediri
Bola Indonesia 13 Januari 2026, 14:55
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Drawing Piala AFF 2026 Kamis 15 Januari 2026, Tayang di Mana?
Tim Nasional 15 Januari 2026, 15:02
-
Mengapa Timnas Indonesia Masuk Pot 3 di Drawing Piala AFF 2026?
Tim Nasional 15 Januari 2026, 14:55
-
Kualitas Akademi Real Madrid Terlihat: Kalah dari Albacete Tim Peringkat 17
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 14:55
-
Debut Buruk Alvaro Arbeloa: Bisa-bisanya Real Madrid Disingkirkan Albacete
Liga Spanyol 15 Januari 2026, 14:40
-
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF 2026, Tayang di Mana?
Tim Nasional 15 Januari 2026, 13:41
-
Valentino Rossi Ngaku Sudah Pilih Pembalap untuk Pertamina Enduro VR46 di MotoGP 2027
Otomotif 15 Januari 2026, 13:29
-
Lagi-lagi 'Ilmu Hitam' Arsenal Beraksi, Chelsea Kini Jadi Korbannya
Liga Inggris 15 Januari 2026, 13:19
-
Laris Manis! 3 Klub Top Italia Berminat Angkut Harry Maguire
Liga Inggris 15 Januari 2026, 12:52
LATEST EDITORIAL
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22








