Arema FC Terus Berburu Penyerang Asia
Asad Arifin | 23 Juli 2018 17:26
Bola.net - - Manajemen Arema FC enggan buka kartu soal langkah-langkah yang akan mereka ambil dalam mendatangkan sosok penyerang asing pada bursa transfer paruh musim Gojek Liga 1 bersama Bukalapak.
Arema FC memastikan jika pihaknya terus berburu pemain. Hanya saja, Arema FC meminta publik untuk bersabar dengan proses perburuan yang mereka lakukan.
Mohon ditunggu saja. Sejujurnya, saat ini, kami juga sedang mencari. Kami mencari sosok terbaik, yang sesuai dengan kebutuhan tim saat ini, ujar General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, pada Bola.net, Senin .
Menurut Ruddy, manajemen Arema terus melakukan perburuan pada sosok penyerang asing berpaspor Asia. Mereka sadar bahwa proses perburuan ini tak bisa berlarut-larut. Dengan segala keterbatasan waktu, kami harus bergegas. Waktu terus berputar, tuturnya.
Saat ini, Arema FC masih kurang mengisi satu slot pemain asing mereka. Slot yang tersisa tersebut adalah untuk pemain berpaspor Asia. Rencananya, sesuai proyeksi tim pelatih, slot ini akan diisi pemain berposisi penyerang.
Arema FC sudah sempat kedatangan pemain asal Korea Selatan, Yeon Gi Seung beberapa waktu lalu. Namun, pemain berusia 29 tahun tersebut gagal memikat tim pelatih kala mengikuti trial.
Ruddy menyebut, saat ini manajemen Arema belum bisa memastikan kapan ada pemain lagi yang merapat untuk dijajal. Ia mengaku bahwa saat ini belum ada rencana tersebut. Belum ada informasi mengenai hal ini, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Resmi Luncurkan Jersey Ketiga dengan Gaya Modern dan Elegan
Bola Indonesia 18 Desember 2025, 19:15
-
Arema FC Pertahankan Rekor Tandang Tak Terkalahkan di BRI Super League
Bola Indonesia 2 Desember 2025, 13:09
LATEST UPDATE
-
Mateta On Fire di Palace, Man United Diam-diam Mengintai?
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Prediksi Brighton vs Burnley 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 10:14
-
Apakah Ada Kenaikan Gaji PNS 2026? Ini Kata Menkeu Purbaya Yudhi Sadewa
News 2 Januari 2026, 09:48
-
Prediksi Aston Villa vs Nottingham Forest 3 Januari 2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 09:00
-
Prediksi Cagliari vs Milan 3 Januari 2026
Liga Italia 2 Januari 2026, 08:00
-
Joao Cancelo Ingin Tinggalkan Al Hilal, Barcelona Siap Membuka Pintu
Asia 2 Januari 2026, 07:04
-
Real Madrid Memulai Tahun 2026 Tanpa Kylian Mbappe, Kenapa?
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 07:01
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 2 Januari 2026, 06:10
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43










