Arsyad Sedih Harus Tinggalkan Persegres
Asad Arifin | 19 April 2017 16:33
Bola.net - - Penyerang Persegres Gresik United, Arsyad Yusgiantoro tak bisa lagi membela klubnya di Liga 1 2017. Pasalnya pemain kelahiran Tulungagung itu harus kembali bergabung dalam pemusatan latihan timnas U-22.
Arsyad mengaku sedih tak bisa lagi memperkuat klub Kota Giri tersebut sekembalinya dari kandang Persipura Jayapura. Meski demikian mantan pemain Pro Duta FC itu berharap hal itu membawa kebaikan bagi dirinya.
Alhamdulilah bisa balik lagi ke timnas, tapi disisi lain juga merasa sedih karena tidak bisa membela klub, ya semoga ini yang terbaik, ungkap Arsyad kepada bola.net, Rabu (19/4).
Namun, Arsyad senang sebelum kembali ke timnas masih bisa berkontribusi terhadap klubnya. Yakni kala ia membantu Patrick da Silva mencetak gol ke gawang Yoo Jae Hoon dan menyelamatkan Persegres dari kekalahan.
Senang karena bisa bantu Pattrick cetak gol, apalagi gol Pattrick adalah gol penyelamat dari kekalahan, imbuhnya.
Sementara menurut Asisten Manajer Persegres Gresik United, Bagus Citra Pratama, keberadaan Arsyad dalam skuat Laskar Joko Samudro memang tak tergantikan, ia bahkan dipercaya untuk mengenakan ban kapten Persegres.
Arsyad sangat bagus, kita tidak ragu lagi. Dia juga kemarin menjadi kapten, tapi di pertandingan besok dia tidak bisa main karena harus gabung timnas, ungkap Bagus.
Sayangnya, kata Bagus, klub tidak bisa berbuat banyak meski sangat membutuhkan tenaga Arsyad. Mereka tetap harus merelakan pemain berusia 20 tahun tersebut untuk membela timnas.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06











