Benny Wahyudi Antusias Sambut Laga Amal Kontra Arema FC
Dimas Ardi Prasetya | 28 September 2018 19:46
- Bek Madura United, Benny Wahyudi sangat antusias menyambut laga amal melawan Arema FC yang rencananya akan berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu malam.
Bagi Benny, laga amal tersebut adalah momentum melepas rindu dengan Stadion Kanjuruhan dan tim yang pernah dibelanya, Arema FC.
"Besyukur juga ada acara ini, alhamdulillah saya bisa kembali bermain di Kanjuruhan, karena kemarin sempat tertunda karena kurang fit," kata Benny Wahyudi.
Benny tentu ingin kembali menyapa warga Malang khususnya Aremania. Sehingga bek 32 tahun ini berharap Aremania bisa memadati laga yang dipersembahkan untuk almarhun Haringga Sirila itu.
"Kita ingin menghibur di sana, bisa memberikan sesuatu yang bisa kita berikan kepada keluarga yang berduka," imbuh Benny.
"Semoga besok acaranya berjalan sukses dan teman-teman Aremania banyak yang datang ke sana," lanjut mantan pemain Timnas Indonesia ini.
Bagi Benny sendiri pengalaman menjalani laga amal bukan pertama kalinya. Sebelumnya ia sudah pernah terlibat dalam laga tribute untuk almarhum Choirul Huda.
"Semoga ke depannya gak ada laga amal untuk mengenang seperti ini," pungkasnya.
Berita Video
Berita video persiapan untuk seremoni pembukaan Asian Para Games 2018 yang tampak menarik dan megah, Kamis (27/9/2018).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










