Bhayangkara FC Pulangkan Gelandang Asal Brasil dari Liga Malaysia
Serafin Unus Pasi | 8 Mei 2019 17:21
Bola.net - - Slot pemain asing di tim Bhayangkara FC saat ini belum memenuhi regulasi. Sebab, The Guardian baru memiliki dua legiun impor yaitu gelandang bertahan asal Korea Selatan, Lee Yuu-Jun, dan bek dari Brasil, Anderson Salles.
Agar regulasi tersebut bisa terpenuhi jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 musim 2019, Bhayangkara FC pun akan mendatangkan dua pemain asing. Kedua personil tersebut berasal dari Brasil dan Argentina.
"Kami sudah dapat dua pemain, Flavio Beck dan Romelu. Mereka belum datang, tapi kami sudah dapat surat keluar dari klub. Mestinya dia datang," ujar Manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji.
Pada musim lalu, Flavio Beck bermain untuk Kelantan FC, yang kini terdegradasi ke Liga Primer Malaysia. Sebelumnya, pemain berusia 32 tahun itu pernah membela Borneo FC pada 2016-2017.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Pilihan Pelatih
Diakui Sumardji, dua pemain tersebut merupakan pilihan langsung dari sang pelatih Angel Alfredo Vera. Namun, dia belum mengetahui kualitas keduanya lantaran hanya melihat lewat video.
"Tapi yang jelas Romelu itu striker, dan Flavio Beck yang gelandang. Untuk kualitas belum tahu namanya kami mendasari klub asal dari video. Tapi ini Vera yang pilih, Vera mintanya dari klub yang betul-betul teruji, makanya kami paling terakhir itu daftar kelengkapan," imbuh Sumardji.
Sementara itu, kompetisi Liga 1 musim ini akan mulai bergulir pada 15 Mei mendatang. Pada pekan pertama, Bhayangkara FC akan bertandang ke Stadion Segiri, Samarinda, Kalimantan Timur, untuk menantang Borneo FC, Kamis (16/5).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
-
BRI Super League: Persebaya dan Peran Sentral Bernardo Tavares di Bursa Transfer
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:01
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





