BRI Liga 1: Bicara Kekuatan Persela, Pelatih Persipura Waspadai 2 Pemain Asing Lawan
Gia Yuda Pradana | 9 September 2021 15:54
Bola.net - Persipura Jayapura akan berhadapan dengan Persela Lamongan pada pekan kedua BRI Liga 1 2021/2022 yang disiarkan Indosiar. Duel ini bakal berlangsung besok, Jumat (10/9), di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Sehari jelang laga, pelatih Persipura, Jacksen F Tiago bicara tentang kekuatan sang lawan. Menurutnya, kekuatan Persela pada pertandingan besok akan berbeda dengan pekan sebelumnya ketika kalah 0-1 dari PSIS Semarang.
Menurut Jacksen, kekalahan tersebut bisa terjadi karena Persela tak diperkuat tiga legiun asingnya yaitu Ivan Carlos, Demerson Bruno Costa, dan Guilherme Batata. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu hanya mengandalkan pemain-pemain lokal.
"Mengenai kekuatan Persela, mereka sangat terganggu ketidakhadiran pemain asing. Pada laga besok, pemain mereka bisa bermain, pasti kekuatan mereka berbeda ketimbang sebelumnya," ujar Jacksen, saat sesi jumpa pers virtual.
"Kemarin mungkin mereka full lokal sehingga mengalami kendala terutama aspek konsentrasi. Sekarang ada Demerson yang berpengalaman, ada Ivan Carlos yang punya power dan kemampuan naluri gol yang bagus."
"Pasti kekuatan mereka besok jauh berbeda ketimbang kemarin, kami harus waspada dan fokus dan lebih disiplin. Apa yang kita lihat dari laga kemarin pasti berbeda dan ada hal yang baru, kami harus mempersiapkan diri untuk laga besok," tambah Jacksen.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Bicara Persiapan

Pada pekan sebelumnya, Persipura kalah 1-2 dari Persita Tangerang di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (28/8). Agar hasil minor itu tak terulang kembali, Jacksen sudah mempersiapkan timnya sebaik mungkin untuk melawan Persela.
"Persiapan kami berjalan baik. Sudah sekitar satu pekan kami melakukan berbagai persiapan. Ada beberapa pemain yang sempat cedera, sekarang siap," tutur pelatih asal Brasil ini.
"Semoga apa yang kami rencanakan berjalan lancar dan mendapatkan hasil lebih baik dari kemarin," imbuh Jacksen.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Cakep! Persib Bisa Mainkan Geoffrey Castillion dan Supardi Kontra Persita di BRI Liga 1
- BRI Liga 1: Cedera Serius, Persela Belum Berniat Mengganti Guilherme Batata
- BRI Liga 1 Persela vs Persipura: Pemain Asing Bisa Main, Persela Mengincar Poin
- Gokil! Bukan Hanya Bermain, Asnawi Mangkualam Juga Mencari Jodoh di Korea Selatan
- Menanti Laga Pertama Boaz Solossa di BRI Liga 1 Bersama Borneo FC
- Jadwal Live Streaming BRI Liga 1 di Vidio, Jumat 10 September 2021
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









