Cedera Bahu, Kiper Persela Harus Istirahat Selama Tiga Hari
Asad Arifin | 1 November 2019 14:03
Bola.net - Penjaga gawang Persela Lamongan, Dwi Kuswanto menjadi 'tumbal' atas hasil imbang kontra Bali United, Kamis (31/10/2019) malam. Dwi Kus mengalami cedera bahu akibat benturan dengan rekannya, Arif Satria.
Dwi Kus mengalami benturan dengan Arif saat mencoba menghalau tendangan bebas dari Bali United. Dia pun harus ditandu keluar lapangan dan digantikan Dian Agus Prasetyo pada menit 58'.
Setelah pertandingan, mantan kiper Arema FC tersebut kemudian dilarikan ke RSU Gianyar untuk pemeriksaan lebih lanjut. Beruntung, cederanya tidak terlalu parah dan langsung kembali ke hotel.
"Dibawa ke IGD untuk x-ray shoulder (bahu). Hasilnya enggak apa-apa, cuma strain otot bahu kanan," kata Hasyim, tim medis Persela, kepada Bola.net, Jumat (01/11/2019).
Hanya saja, akibat dari cederanya itu, pemain kelahiran Sidoarjo tersebut harus menepi selama kurang lebih tiga hari untuk proses pemulihan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Belum Pasti Turun Lawan Barito Putera
Meski membutuhkan istirahat selama tiga hari, Hasyim belum bisa memastikan apakah Dwi Kus bisa diturunkan pada laga berikutnya. Dia masih akan menunggu perkembangan lebih lanjut.
"Lihat besok saja," jelas Hasyim terkait peluang Dwi Kus diturunkan.
Seperti diketahui, pada pertandingan berikutnya Persela akan menjamu Barito Putera. Laga tersebut bakal dihelat di Stadion Surajaya, Lamongan, Senin (4/11/2019) mendatang.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










