Comvalius Sebut Laga Kontra Semen Padang Mirip Pertandingan Lawan Persipura
Dimas Ardi Prasetya | 9 Juli 2019 23:46
Bola.net - Sylvano Comvalius angkat bicara laga lawan Semen Padang, yang dilakoni timnya pada lanjutan Shopee Liga 1 musim 2019. Penyerang Arema FC tersebut menyebut pertandingan melawan Kabau Sirah -julukan Semen Padang- mirip dengan laga kontra Persipura, yang dilakoni timnya pekan lalu.
"Menurut saya, pertandingan ini mirip dengan pertandingan melawan Persipura," ucap Comvalius, Selasa (09/07).
"Memang pertandingan beda. Lawan yang dihadapi pun beda. Namun, Semen Padang berada dalam situasi yang sama dengan Persipura," sambungnya.
Arema akan menghadapi Semen Padang pada laga pekan kedelapan Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan, yang akan disiarkan langsung Indosiar, ini bakal dihelat di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Jumat (12/07).
Saat ini, Arema berada di peringkat 12 klasemen sementara dengan raihan enam poin dari lima pertandingan. Sedangkan Semen Padang berada di peringkat 16 dengan raihan tiga poin dari enam pertandingan.
Jelang laga kontra Semen Padang, Hamka Hamzah dan kawan-kawan memiliki modal apik. Pada pertandingan sebelumnya, yang dihelat di Stadion Gajayana Kota Malang, Kamis (04/07), mereka sukses meraih kemenangan 3-1 kala menjamu Persipura Jayapura.
Sementara, Semen Padang justru meraih hasil sebaliknya. Menjamu PS TIRA Persikabo, di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Senin (08/07), Kabau Sirah kalah dengan skor 1-3.
Kekalahan ini sekaligus menjadi pertandingan terakhir mereka kala dinakhodai Syafrianto Rusli. Ia mengundurkan diri sebagai pelatih kepala Semen Padang usai pertandingan ini.
Bagaimana Comvalius menilai kondisi Semen Padang saat ini? Simak di bawah ini.
Berada dalam Kondisi Tak Baik
Menurut Comvalius, saat ini, kondisi Semen Padang tak terlalu bagus. Sejauh ini, mereka belum sekalipun meraih kemenangan pada enam pertandingan yang sudah mereka lakoni di kompetisi.
"Semen Padang bahkan juga baru saja kehilangan pelatih kepala mereka," kata Comvalius.
"Tentu ini bukan situasi yang mudah bagi mereka," sambungnya.
Manfaatkan Kondisi Semen Padang
Comvalius menyebut, kondisi Semen Padang justru merupakan keuntungan bagi Arema. Karenanya, mereka harus mencoba memanfaatkan hal ini untuk bisa meraih positif pada lawatan ke Padang.
"Kami harus coba manfaatkan kondisi Semen Padang pada pertandingan ini untuk berusaha meraih kemenangan," tutur penyerang asal Belanda tersebut.
"Kami akan tampil dengan semangat berlipat untuk bisa meraih hasil terbaik," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









