Datangkan Fahmi Al-Ayyubi, Persela Warning Bali United
Serafin Unus Pasi | 21 Maret 2019 19:37
Bola.net - Winger Persela Lamongan, Fahmi Al-Ayyubi dikabarkan merapat ke Bali United menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2019. Fahmi bahkan sudah berada di Bali untuk menyelesaikan proses kontraknya dengan tim Serdadu Tridatu.
Pelatih Persela, Aji Santoso membenarkan kabar hengkangnya winger lincah asal Pasuruan tersebut. Ia pun tidak mempermasalahkan keputusan yang diambil oleh mantan pemain Perseba Bangkalan tersebut.
"Kalau sepintas memang saya dengar, Fahmi juga diperkenalkan Bali United. Bagi kami tidak ada masalah, karena ini memang sepak bola profesional," ungkap Aji Santoso kepada Bola.net, Kamis (21/03).
Menurut Aji, manajemen juga sudah berupaya mempertahankan pemain kelahiran 21 Desember 1995 tersebut. Tetapi Fahmi tetap bersikukuh untuk meninggalkan Lamongan dan bergabung dengan Bali United.
"Tapi perlu diingat, Fahmi masih terikat kontrak satu musim lagi di Persela. Artinya, kalau Bali United ingin mengambil Fahmi tentunya ada tahapan-tahapan yang harus dilewati," imbuh Aji.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Pamit kepada Pelatih
Lebih lanjut, Aji mengatakan bahwa Fahmi sebenarnya sudah memberikan tanda-tanda mau keluar. Meskipun secara spesifik, ia belum memberitahu kepada tim pelatih bahwa akan bergabung dengan Bali United.
"Kalau secara spesifik Fahmi mau ke Bali, belum. Tetapi dia menyampaikan terima kasih selama ini sudah mendapat bimbingan, itu kan indikasi dia mau keluar," Aji menambahkan.
"Intinya kami tidak mempermasalahkan, hanya saja kalau masih terikat kontrak, ada aturan yang harus dilewati dulu," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









