Guru Zuhdi Wafat, Hati Kapten Barito Putera Hancur
Dimas Ardi Prasetya | 4 Mei 2020 23:34
Bola.net - Kepergian KH Ahmad Zuhdiannoor membekaskan duka tersendiri bagi Rizky Rizaldi Pora. Winger Barito Putera ini mengaku hatinya hancur mendengar kabar sosok yang sudah ia anggap orang tua sendiri ini berpulang untuk selamanya.
"Jangan ditanya seberapa emosional saya hari ini. Beliau sudah seperti orang tua bagi saya. Apalagi, beliau pula yang menikahkan saya di Masjid Sabilal Muhtadin dulu," kata Rizky Pora, seperti dilansir laman resmi Barito Putera.
"Guru Zuhdi juga sering memberi wejangan kepada kami, para pemain Barito. Jadi, hubungan sangat dekat, dan saya sangat kehilangan atas kepergian beliau," sambungnya.
Sebelumnya, seorang tokoh agama Kalimantan Selatan, KH Ahmad Zuhdiannoor, meninggal dunia pada Sabtu akhir pekan lalu. Almarhum yang akrab disapa Guru Zuhdi ini wafat di RS Medistra Jakarta akibat gagal jantung.
Semasa hidup, selain sebagai tokoh agama, Guru Zuhdi juga sangat lekat dengan dunia sepak bola. Terakhir, almarhum menjabat sebagai ketua dewan penasihat Barito Putera.
Sementara itu, Rizky Pora mengaku sempat tak percaya Guru Zuhdi telah berpulang. Pasalnya, menurut pemain berusia 30 tahun ini, almarhum tak menunjukkan tanda-tanda sedang menderita sakit.
"Jujur, awalnya saya kaget dan sempat tidak percaya karena tidak tahu beliau sakit," tuturnya.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Lara Aditya Harlan Ditinggal Sosok Idola
Sementara itu, kepedihan atas wafatnya Guru Zuhdi juga dirasakan Aditya Harlan. Penjaga gawang Barito Putera ini mengaku sangat sedih kehilangan sosok yang ia idolakan.
"Beliau merupakan salah satu ulama yang saya kagumi. Pembawaannya lucu dan bijak dalam tiap penyampaian," kenang Aditya.
"Alhamdulillah bisa kenal dengan beliau dan sering berjumpa secara dekat jika Barito berkunjung ke kediamannya," sambungnya.
Aditya sendiri merupakan salah seorang penggawa Barito Putera yang bisa dibilang sangat dekat dengan almarhum Guru Zuhdi. Kiper berusia 32 tahun ini kerap dicari oleh almarhum.
"Beliau selalu memanggil saya, 'Mana si kiper yang gundul.' Alhamdulillah, beliau masih bisa mengenali saya. Beliau pun sering memberi saya kopi," ungkap kiper asal Jakarta ini.
"Sekarang, beliau sudah dipanggil Allah. Saya hanya bisa mendoakan agar Allah memberikan tempat yang paling indah di sana," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Gelandang Asing Barito Putera Nyaman Jalani PSBB di Indonesia
- Motivasi Lawan Pandemi Corona, APSSI Unggah Video Testimoni Yunan Helmi
- Ulang Tahun ke-32 Barito Putera, Ini Asa Bayu Pradana
- Gelandang Barito Putera Sambut Positif Wacana Turnamen Pengganti Liga 1 2020
- Djanur Bersyukur Yunan Helmi Sembuh dari Virus Corona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
-
BRI Super League: Persebaya dan Peran Sentral Bernardo Tavares di Bursa Transfer
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:01
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




