Hanya Butuh Hasil Imbang Kontra Persija, PSS Sleman Tetap Incar Kemenangan
Serafin Unus Pasi | 30 Maret 2022 20:18
Bola.net - PSS Sleman akan menghadapi laga krusial melawan Persija Jakarta pada pekan ke-34 BRI Liga 1 2021/2022. Sebab, klub berjuluk Laskar Sembada belum sepenuhnya aman dari ancaman degradasi.
PSS Sleman menempati posisi ke-14 klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 36 poin. Tim yang juga dijuluki Super Elang Jawa tersebut masih berpotensi disalip oleh Barito Putera dan Persipura Jayapura.
Karena itu, untuk menghadapi Persija, pelatih PSS Sleman, I Putu Gede akan berusaha untuk tampil lebih baik. Bahkan, sebisa mungkin kerja kerasnya bisa melebihi laga sebelumnya.
"Pertandingan besok sangat penting ya, ini menentukan masa depan tim PSS Sleman," kata I Putu Gede dalam sesi jumpa pers, Rabu (30/03/2022).
"Dengan komposisi yang hampir sama dengan ketika melawan Persela, kami juga akan berusaha tampil lebih baik, lebih determinasi, dan lebih atraktif," sambungnya.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Kemenangan Lebih Indah
PSS Sleman sebenarnya hanya butuh hasil imbang untuk bisa lolos dari ancaman degradasi. Sebab, dengan tambahan satu poin, posisi Laskar Sembada tidak mungkin bisa dilewati pesaingnya.
Akan tetapi, I Putu Gede tidak mau timnya hanya sekadar mengejar hasil imbang. Sebab, situasinya menjadi kurang bagus jika hanya mengincar satu poin.
"Karena kemenangan itu rasanya lebih indah, lebih nikmat," Putu Gede menambahkan.
Persija Punya Kualitas
Akan tetapi, menurut juru taktik asal Denpasar tersebut menegaskan bahwa laga melawan Persija tidak lah mudah. Walaupun tim Macan Kemayoran tidak bisa diperkuat dua pemain asingnya.
Persija dipastikan tanpa Makan Konate dan Rohid Chand. Akan, tetapi bagi PSS itu tidak menjadi keuntungan.
"Tanpa dua pemain tersebut, bukan keuntungan buat kami ya. Karena beberapa pemain pengganti juga punya kualitas," lanjut Putu Gede.
Happy Ending
Sementara itu, kapten PSS, Bagus Nirwanto menegaskan bahwa laga melawan Persija tidak menjadi beban. Meskipun timnya belum lepas dari ancaman degradasi.
"Semua pemain akan termotivasi, akan bermain semaksimal mungkin," jelas Bagus Nirwanto.
"Semoga besok menjadi happy ending bagi PSS Sleman dan bisa bertahan di Liga 1," pungkasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











