Ini Cedera yang Membuat Hamka Hamzah Harus Absen pada Laga Kontra Kalteng Putra
Yaumil Azis | 1 Desember 2019 09:49
Bola.net - Sport Therapist Arema FC, David Setiawan, mengungkap kondisi cedera Hamka Hamzah, yang membuat kapten tim Arema ini harus absen pada laga kontra Kalteng Putra. Menurut David, Hamka menderita cedera hamstring.
Menurut David, cedera Hamka ini sejatinya tak terlalu parah. Namun, sakit akibat cedera ini mengganggu Hamka kala bermain.
"Ia juga takut kalau cederanya akan kambuh lagi," tutur David, pada Bola.net.
"Jadi, sesuai kesepakatan antara dokter dan pelatih, Hamka diistirahatkan dulu sampai merasa ia merasa aman dan baik," sambungnya.
David menyebut, cedera hamstring ini disebabkan oleh kondisi fisik Hamka yang kelelahan. Hal ini, sambung alumnus Universitas Negeri Yogyakarta tersebut, tak lepas dari padatnya jadwal kompetisi.
"Akibatnya, pemulihan cedera juga tidak maksimal," tutur David.
"Jika dalam kondisi normal, pemulihannya hanya perlu waktu dua pekan," ia menambahkan.
Sebelumnya, Hamka Hamzah dipastikan absen pada laga pekan ke-30 Shopee Liga 1 musim 2019, lawan Kalteng Putra, yang digelar di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (01/12). Pemain berusia 35 tahun tersebut absen akibat menderita cedera.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Jayus Cedera PCL
Selain Hamka, pada laga kontra Kalteng Putra tersebut, Arema juga dipastikan tak akan bisa memainkan Jayus Hariono. Gelandang muda tersebut juga mengalami cedera yang membuatnya harus menepi.
"Jayus mengalami masalah di Posterior Cruciate Ligament (PCL)," papar David.
"Ia sudah dicek oleh dokter dan melakukan MRI, alhamdulillah tidak parah. Perlu waktu satu sampai dua pekan lagi agar pulih," imbuhnya.
Menurut David, cedera ini didapat Jayus kala membela timnya bermain melawan Persib Bandung, beberapa waktu lalu. Waktu itu, ia mengalami benturan.
"Selain itu, ia juga salah tumpuan waktu jatuh," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
- Demi Lolos dari Jerat Degradasi, Kalteng Putra Siap Hadapi Arema FC
- Pelatih Arema FC Masih yakin Akhiri Kompetisi Sesuai Target
- Bhayangkara FC Bertanggung Jawab terhadap Pengobatan Aremania yang Terjatuh di PTIK
- Pelatih Arema Sebut Penggawa Kalteng Putra Punya Kecepatan Apik
- Arema Waspadai Semangat Juang Kalteng Putra
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







