Kasus Tewasnya Tiga Suporter Bakal Terungkap Lewat Facebook?
Editor Bolanet | 30 Mei 2012 13:06
Di tengah duka yang mewarnai dunia olah raga tersebut, status facebook seseorang dengan akun 'Irwan Pangeranorenz Cikeaz' mengaku telah melakukan pemukulan terhadap suporter lawannya. Belum diketahui kebenaran perihal status tersebut, namun yang jelas status itu segera memancing hujatan di dunia maya.
Polisi pun berjanji akan mendalami pengakuan dalam status facebook tersebut.
Akan kita telusuri soal Facebook itu, ujar Kanit Reskrim Polsek Tanah Abang Kompol Widarto, Selasa (29/5), seperti yang dilansir oleh merdeka.com
Mampukah polisi mengungkap kasus pengeroyokan yang berujung tiga suporter tewas dari pengakuan yang dibuat 'Irwan Pangeranorenz Cikeaz' yang kini telah berganti menjadi 'Ojong Ajah Dah'.
Sebelumnya, sekelompok orang berbaju oranye diduga melakukan sweeping saat pertandingan Persija Jakarta vs Persib Bandung digelar di GBK. Rangga diduga menjadi salah satu korban pengeroyokan tersebut.
Namun Sekjen The Jakmania Richard Ahmad membantah ada sweeping yang dilakukan oleh anggota Jakmania saat berlangsungnya pertandingan Persija lawan Persib. Dia berharap, opini tentang adanya sweeping tidak dibesar-besarkan.
Tidak ada tindakan melakukan itu (sweeping). Semua jangan berasumsi. Mari sama-sama menjernihkan masalah ini, ujar Richard.
Richard menegaskan, pengurus Jakmania sekarang sedang berkabung atas meninggalnya Lazuardi, simpatisan Persija. Lazuardi sebelumnya tewas dikeroyok usai menyaksikan laga Persija lawan Persib di sekitar Stadion Gelora Bung Karno Jakarta.
Kami sedang berkabung. Kalau ada opini seperti itu, kesannya kami yang bersalah. Saya mohon opini itu jangan dikembangkan karena akan memperkeruh suasana. Kami semua berharap bisa mengontrol semua, harap Richard.
Sebelumnya, tiga orang menjadi korban pengeroyokan usai laga lanjutan Indonesia Super League (ISL) antara Persija menghadapi Persib. Tiga orang itu bernama Lazuardi, Rangga Cipta Nugraha dan Dani Maulana. (mdk/opw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rekor Persib Bandung: 100 Persen Menang dan Hanya Kebobolan Sekali di Kandang
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 18:01
LATEST UPDATE
-
Chivu Peringatkan Inter Milan: Perburuan Scudetto Masih Milik 5 Tim
Liga Italia 12 Januari 2026, 14:47
-
Inter vs Napoli: Conte Mengamuk lalu Membisu, Asisten Pelatih Beri Penjelasan
Liga Italia 12 Januari 2026, 14:16
-
Jadwal Siaran Langsung Carabao Cup Semifinal Leg Pertama di Vidio Pekan Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:48
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Wow! Mantan Pelatih Real Madrid Ini Masuk Kandidat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:42
-
Debut Manis Endrick di Lyon: Gol Perdana dan Tiket 16 Besar Piala Prancis
Liga Eropa Lain 12 Januari 2026, 13:25
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55











