Kedalaman Skuad Arema Dinilai lebih Bagus Dibanding Musim Lalu
Serafin Unus Pasi | 9 Januari 2020 21:45
Bola.net - Manajemen Arema FC angkat bicara soal komposisi skuad yang mereka siapkan untuk mengarungi musim 2020. Klub berlogo singa mengepal ini mengaku skuad mereka saat ini lebih kedalaman dibanding pada musim sebelumnya.
"Saat ini, kedalaman tim jauh lebih bagus ketimbang musim lalu," kata General Manager Arema, Ruddy Widodo.
"Memang, musim lalu ada ketimpangan antara pemain inti dan pelapis. Namun, insyaallah, musim ini hal tersebut sudah tak terjadi lagi," sambungnya.
Menurut Ruddy, pada bursa transfer musim ini, manajemen Arema mengubah pendekatan mereka dalam perburuan pemain. Kali ini, mereka memberi kepercayaan penuh pada tim pelatih untuk mencari pemain-pemain yang mereka butuhkan.
"Musim ini kami benar-benar memberi wewenang pada pelatih untuk membentuk tim. Mereka yang memutuskan siapa yang dilepas, dipertahankan, juga direkrut," tutur Ruddy.
"Manajemen sendiri hanya memenuhi permintaan tim pelatih dan hanya bertugas untuk menuntaskan proses rekrutmen," ia menambahkan.
Saat ini, manajemen Arema sendiri sudah hampir menuntaskan aktivitas mereka di bursa transfer jelang musim 2020. Klub berlogo singa mengepal ini sudah merekrut 27 pemain.
Dengan 27 pemain tersebut, Arema tinggal menambah dua orang pemain asing, yang diplot bermain sebagai second striker dan striker. Mereka pun masih ingin mencari satu lagi penyerang lokal.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Ubah Filosofi
Lebih lanjut, Ruddy menyebut bahwa pada musim ini timnya juga mengubah filosofi. Kali ini, ketimbang mendatangkan pemain-pemain dengan label bintang, mereka memilih untuk mendatangkan pelatih dengan reputasi jempolan.
"Untuk pemain tentu bukan berarti sembarangan. Namun, soal pelatih ini kami benar-benar mencari sosok yang memiliki reputasi bagus. Kami berharap ia bisa mematangkan pemain-pemain Arema," tutur Ruddy.
"Soal pemain, meski tak ada sosok bintang, tentu nama yang datang ini tidak sembarangan. Yang datang adalah pemain-pemain yang benar-benar kami perlukan," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



