Kiper Madura United Optimistis Kalahkan Persib Bandung di Leg 2 Final BRI Liga 1 2023/2024
Ari Prayoga | 27 Mei 2024 04:22
Bola.net - Kekalahan timnya pada leg pertama Final BRI Liga 1 2023/2024, kontra Persib Bandung, tak membuat Lucas Frigeri kehilangan optimismenya. Penjaga gawang Madura United ini menyebut timnya tetap percaya diri dan akan berjuang keras untuk bisa membalikkan keadaan pada leg kedua mendatang.
"Kami sudah bicara di ruang ganti untuk terus menegakkan kepala dan memandang ke depan. Kami akan bekerja keras untuk bisa melakukan itu (comeback)," ucap Frigeri usai laga.
"Pelatih dan pemain pasti akan berusaha keras untuk bisa mengubah kedudukan ini. Kami harus fokus untuk bermain bagus dan mencetak lebih banyak gol dari Persib Bandung," sambungnya.
Menurut pemain asal Brasil ini, peluang timnya belum tertutup. Apalagi, sambungnya, mereka akan bermain di kandang sendiri pada leg kedua mendatang.
"Kita akan main di kandang sendiri dan ada support dari penonton. Kami kuat saat main di kandang. Apalagi, tentu stadion akan penuh untuk mensupport kita," tuturnya.
Sebelumnya, Madura United dan Persib Bandung akan kembali bersua pada leg kedua Final BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan tersebut akan dihelat di Stadion Gelora Bangkalan Madura, Jumat (31/5/2024).
Pada laga leg pertama, Madura United harus menelan kekalahan. Dalam laga yang dihelat di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Minggu (26/5/2024), mereka kalah tiga gol tanpa balas.
Pada pertandingan ini, Ciro Alves mencetak gol pertama Persib pada menit ke-70. Selanjutnya, pada injury time babak kedua, Maung Bandung mencetak dua gol lagi, yang diborong oleh David da Silva.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Berat tapi Mungkin Kalahkan Persib Bandung

Lebih lanjut, optimisme senada juga diungkapkan Rakhmat Basuki. Pelatih Persib Bandung ini yakin anak asuhnya masih berpeluang membalikkan keadaan dan meraih gelar juara kompetisi kasta tertinggi di Indonesia tersebut.
"Yang jelas, rasa optimistis harus tetap ada meskipun itu sangat berat mengejar ketertinggalan dari tim sekelas Persib Bandung. Jelas bukan perkara mudah," tegas Rakhmat.
"Kami harus persiapkan dengan benar-benar serius. Kali ini tidak ada gol tandang. Jadi, kami berharap apa yang dipersiapkan nanti bisa berguna dan meraih hasil yang baik di leg kedua," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Jangan Lewatkan!
- Lini Depan Madura United Dinilai Kurang Tajam Kala Hadapi Persib Bandung
- Final BRI Liga 1 2023/2024: Pelatih Madura United Beber Biang Kekalahan Anak Asuhnya dari Persib Bandung
- Bojan Hodak Isyaratkan Persib Belum Juara BRI Liga 1 meski Bantai Madura United 3-0
- Final BRI Liga 1 2024: Hajar Madura United 3-0 di Leg 1, Persib Bandung Selangkah Lagi Juara!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26







