Kisah Beto Goncalves: 43 Tahun, Calon Juara Liga 2 Beruntun
Asad Arifin | 28 Februari 2024 10:26
Bola.net - Alberto 'Beto' Goncalves berpeluang mengukir catatan impresif di senja kariernya. Bermain untuk PSBS Biak, eks pemain Timnas Indonesia itu punya peluang meraih gelar juara Liga 2 secara beruntun.
Sosok Beto Goncalves tidak asing lagi bagi publik Indonesia. Dia pertama kali datang ke Indonesia pada 2009, ketika bermain untuk Persijap Jepara. Nama Beto kemudian besar di Persipura Jayapura.
Pada 2018 lalu, Beto mengantongi status WNI lewat program naturalisasi. Beto, pada level senior, punya 12 caps dan mencetak 10 gol untuk Timnas Indonesia. Beto juga pernah bermain untuk Indonesia U-23 di Asian Games 2018.
Beto punya karier sepak bola yang sangat panjang. Pada musim 2023/2024, pada usia 43 tahun, Beto masih bermain dan punya andil besar untuk PSBS Biak. Simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Beto Pindah dari Madura United ke PSBS Biak

Pada musim 2023/2024, Beto Goncalves masuk dalam skuad Madura United di BRI Liga 1. Dia sempat memainkan sembilan laga di BRI Liga 1 dan bikin satu gol, sebelum pindah ke PSBS Biak ketika Liga 2 hendak dimulai, dengan status pinjaman.
Di PSBS Biak, Beto Goncalves jadi pemain utama. Dia berduet dengan Alexsandro Santos di lini depan klub berjuluk Badai Pasifik tersebut.
Performa Beto Goncalves masih bisa dibilang bagus, terutama jika melihat usianya yang sudah 43 tahun. Eks pemain Arema FC itu hanya sekali absen dari laga-laga yang dimainkan PSBS di Liga 2. Beto mampu mencetak lima gol dan membuat empat assist.
PSBS Biak kini berada di semifinal Liga 2 2023/2024, melawan Persiraja Banda Aceh. PSBS dan Beto Goncalves hanya berjarak satu langkah untuk promosi ke Liga 1.
Beto Goncalves Berpeluang Juara Liga 2 Beruntun

PSBS akan menjamu Persiraja pada leg kedua semifinal Liga 2 di Stadion Cendrawasih, Kamis (29/2/2024). Pada leg pertama di Stadion Langsa, PSBS mampu menahan imbang Persiraja dengan skor 1-1.
Jika mampu menang lawan Persiraja pada leg kedua, PSBS akan mengamankan satu tempat di final Liga 2. PSBS juga memastikan jadi satu dari tiga tim yang akan promosi ke BRI Liga 1 musim 2023/2024.
Catatan spesial akan diukir Beto Goncalves jika membawa PSBS juara Liga 2. Pemain kelahiran Brasil itu akan menjadi juara Liga 2 secara beruntun. Sebelumnya, Beto mampu membawa Persis Solo juara Liga 2 musim 2021/2022. Sementara, Liga 2 musim 2022/2023 ditiadakan.
Mampukah Beto mengulang magisnya saat masih bermain di Persis Solo bersama PSBS Biak? Kita tunggu ya Bolaneters.
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Mantap! Usai Bersinar di Timnas Indonesia, Justin Hubner Ingin Bawa Wolves Juara Premier League International Cup
- Kebanggaan Justin Hubner di Piala Asia 2023: Bantu Timnas Indonesia Kalahkan Vietnam Jadi Momen Terbaik
- 2 Pemain Asing BRI Liga 1 yang Digosipkan Bakal Dinaturalisasi: Alexis Messidoro dan Bruno Moreira
- Ivar Jenner Main Penuh, Jong Utrecht Kalah Telak dari Oss di Kadang Sendiri
- Menyala! Tampil Istimewa, Thom Haye Masuk Team of the Week Eredivisie
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jay Idzes Dapat Pujian Usai Antarkan Sassuolo Imbangi Bologna di Liga Italia
Tim Nasional 29 Desember 2025, 16:56
-
Media Malaysia Soroti Gaji John Herdman: Tertinggi ASEAN, Tapi PSSI Masih Mode Hemat
Tim Nasional 29 Desember 2025, 15:58
-
Bologna vs Sassuolo: Jay Idzes dan Kawan-kawan Curi 1 Poin di Renato Dall'Ara
Liga Italia 29 Desember 2025, 02:16
LATEST UPDATE
-
Dipecat Chelsea, Jejak Komunikasi Enzo Maresca dengan Man City Terungkap
Liga Inggris 1 Januari 2026, 22:38
-
Inilah Alasan Chelsea Pecat Enzo Maresca Meski Sukses Persembahkan 2 Trofi
Liga Inggris 1 Januari 2026, 20:21
-
Resmi! Chelsea Pecat Enzo Maresca Tepat di Hari Pertama Tahun 2026
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:40
-
Geger! Media Inggris Ramai Kabarkan Chelsea Pecat Enzo Maresca Hari Ini Juga
Liga Inggris 1 Januari 2026, 19:18
-
Mimpi Siang Bolong Barcelona: Ingin Julian Alvarez tapi Dompet Kosong
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 18:41
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43









