Klasemen Shopee Liga 1 2019: Persib dan Tira Persikabo di Posisi Tiga Besar
Dimas Ardi Prasetya | 19 Mei 2019 08:37
Bola.net - - Kemenangan besar yang didapat Persib Bandung serta Tira Persikabo atas lawannya masing-masing pada Sabtu (18/05) membuat keduanya merangsek masuk di posisi tiga besar klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.
Persib mengawali laga perdanyanya di kompetisi Shopee Liga 1 2019 melawan raksasa dari Timur, Persipura Jayapura. Tim asuhan Robert Rene Alberts ini tampil apik.
Persib membuka kemenangan mereka melalui gol legiun asingnya, Arthur Gevorkyan, pada masa injury time babak pertama. Pemain asal Turkmenistan itu kemudian mencetak gol lagi pada menit ke-63.
Gol ketiga Maung Bandung diciptakan oleh winger andalannya, Febri Hariyadi, pada menit ke-68. Kemenangan 3-0 ini pun membuat Persib mengakhiri kutukan tak bisa meraih hasil positif di laga perdana dalam dua musim terakhir.
Sementara itu Tira Persikabo menjamu Perseru Badak Lampung FC di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor. Persikabo membuka keunggulannya melalui aksi pemain asingnya, Ciro Alves.
Tim asuhan Rahmad Darmawan ini kemudian mencetak gol lagi melalui Andy Setyo Nugroho pada menit ke-79. Alves kemudian mencatatkan namanya di papan skor lagi pada masa injury time babak kedua. Persikabo pun berhasil menang telak 3-0 atas Badak Lampung.
Data dan Fakta Shopee Liga 1 2019
Hasil Pertandingan, Sabtu (18/5/2019):
Persib Bandung 3-0 Persipura Jayapura
(Arthur Gevorkyan 45'+2, 63', Febri Hariyadi 68')
Tira Persikabo 3-0 Badak Lampung FC
(Ciro Alves 60', 90'+2, Andy Setyo Nugroho 79')
Jadwal Pertandingan, Senin (20/5/2019):
PSM Makassar vs Semen Padang
Barito Putera vs Persija Jakarta
Klasemen Sementara Shopee Liga 1 2019
Kemenangan yang didapat oleh Persib Bandung dan Tira Persikabo ini langsung membuat keduanya nangkring di papan atas klasemen sementara Shopee Liga 1. Persib menempati posisi kedua sementara Persikabo ada di peringkat ketiga.
Sumber: Bola.com
Jangan Lewatkan:
- Highlights Shopee Liga 1 2019: Tira Persikabo 3-0 Perseru Badak Lampung FC
- Jadi Pergunjingan, Ini Penjelasan Ferry Paulus Mengenai Seragam Kiper Persija
- Persija Siapkan Dana Rp100 Miliar untuk Shopee Liga 1 2019
- Menang Telak 5-1 dari Persela, Ini 6 Fakta Menarik tentang Madura United
- Highlights Shopee Liga 1 2019: Persib Bandung 3-0 Persipura Jayapura
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
LATEST UPDATE
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







