Marco Motta Menyukai Permainan Keras Sepak Bola Indonesia
Aga Deta | 29 Februari 2020 22:25
Bola.net - Kompetisi Shopee Liga 1 2020 yang disiarkan Indosiar akan jadi musim pertama bek Persija Jakarta, Marco Motta bermain di Indonesia. Mantan bek AS Roma dan Juventus itu bakal memperkuat tim ibu kota hingga satu tahun kedepan.
Permainan keras di kompetisi sepak bola Indonesia pun tak membuat Motta khawatir. Sebab kata bek berusia 33 tahun ini, permainan sepak bola di sini tak jauh berbeda dengan negaranya, Italia.
"Saya suka, karena di Italia dan Eropa juga begitu. Itu juga gaya saya. Memang harus bertarung di lapangan tapi tetap saling menghormati," ujar Motta di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (29/2).
"Harus berusaha mencetak gol dan memenangkan pertandingan. Inilah sepak bola," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Tak Sabar Lakoni Partai Perdana
Sementara itu, Persija bakal mengawali kiprahnya di Shopee Liga 1 2020 dengan menjamu Borneo FC. Duel tersebut akan berlangsung di SUGBK, Minggu (1/3).
Motta pun mengaku sudah sangat menantikan partai tersebut. Terlebih, ia ingin menyaksikan ribuan suporter timnya berbondong-bondong datang ke stadion.
"Saya tak sabar untuk datang ke sini untuk lihat stadion penuh dengan The Jakmania dan saya tak sabar untuk bermain," imbuhnya.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
LATEST UPDATE
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









