
Bola.net - Persik Kediri berhasil mencuri poin di markas Persebaya pada laga perdana Shopee Liga 1 2020, Sabtu (29/2/2020). Tim Macan Putih menahan imbang tuan rumah dengan skor 1-1.
Persik sebenarnya sempat unggul melalui titik putih yang dicetak Gaspar Vega pada menit 34'. Namun, selang tiga menit, Persebaya berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Hansamu Yama.
Menurut Pelatih Persik, Joko 'Gethuk' Susilo, keberhasilan mencuri poin di markas Persebaya tidak lepas dari usaha yang dilakukan timnya untuk mempelajari permainan Green Force.
"Kami harus mempelajari Persebaya sangat lama, mulai sebelum Piala Gubernur sampai di Piala Gubernur," kata Gethuk usai pertandingan.
Hasil imbang tersebut terbilang mengejutkan karena pada pertemuan di Piala Gubernur Jatim 2020, Persik dikalahkan Persebaya dengan skor telak 3-1.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tidak Merasa Menang
Tetapi, meskipun berhasil mencuri poin di markas Persebaya, Persik tak lantas merasa seperti menang. Kendati, dia tak menampik satu poin tersebut didapat dengan susah payah.
"Seperti kemarin kami bilang, kami ingin mencuri poin, alhamdulilah kami bisa mencuri satu, tapi tidak terus merasa menang," tegas Gethuk.
Namun, mantan pelatih Arema FC itu berkeyakinan bahwa Persik akan bisa meraih hasil yang lebih baik lagi ke depannya.
(Bola.net/Mustopa Elabdy)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 14 Januari 2026 21:22BRI Super League: Brasil Dominasi Daftar Pencetak Gol Putaran Pertama
-
Bola Indonesia 13 Januari 2026 14:55Marcos Santos Puji Kerja Keras Arema FC Usai Menang atas Persik Kediri
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45 -
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:36 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 08:31 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25 -
Liga Italia 20 Januari 2026 08:24
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
