Mengapa Wasit Akhirnya Menganulir Gol Lemparan ke Dalam Alfeandra Dewangga di Laga Persib vs PSIS?
Ari Prayoga | 15 Agustus 2022 12:58
Bola.net - Kontroversi terkait dianulirnya gol lemparan ke dalam Alfeandra Dewangga di laga Persib Bandung vs PSIS Semarang, Sabtu (13/8/2022) kemarin akhirnya mendapat respons operator kompetisi BRI Liga 1 2022/23.
Dalam keadaan tertinggal 1-2, PSIS sempat mencetak gol di menit-menit akhir babak kedua. Gol ini lahir dari sebuah lemparan ke dalam yang dilakukan Dewangga.
Dewangga melakukan lemparan ke dalam dari sisi kanan Persib Bandung yang mengarah ke kerumunan di kotak penalti dan masuk ke gawang I Made Wirawan.
Wasit Totok Fitrianto juga telah mengesahkan gol bek Timnas Indonesia itu.
Keputusan Wasit Berubah

Akibat intervensi para pemain Persib Bandung dan diskusi dengan asisten wasit di belakang gawang, Totok Fitrianto menganulir gol Alfeandra Dewangga tiga menit berselang.
Gantian, giliran skuad PSIS yang mengerubungi Totok Fitrianto untuk memprotes perubahan keputusan tersebut.
Totok Fitrianto kemungkinan menganggap bahwa bola lemparan ke dalam Alfeandra Dewangga tidak mengenai satu pun pemain kedua tim sehingga seharusnya menjadi tendangan gawang untuk Persib.
Akhirnya, Persib mampu mengalahkan PSIS 2-1 dalam pekan keempat BRI Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (13/8/2022).
Merujuk Laws of the Game 2022/2023
Operator BRI Liga 1 pun memberikan penjelasan terkait hal ini lewat sebuah unggahan di akun Instagram resmi mereka.
"Semua ini sudah tertuang dalam peraturan Law 15 IFAB Laws of the Game 2022/2023 sebagai informasi kepada para penonton," tulis BRI Liga 1 di akun Instagram, @liga1match, Minggu (14/8/2022) dini hari WIB.
"Gol tidak dapat dicetak langsung dari lemparan ke dalam. Apabila bola masuk ke gawang lawan, maka tendangan gawang diberikan."
"Apabila bola masuk ke gawang pelempar, maka tendangan sudut diberikan," tulis Law 15 IFAB Laws of the Games 2022/2023.
Kemenangan Pertama Persib dari 4 Partai

Dari tayangan ulang, bola lemparan ke dalam Alfeandra Dewangga sepintas tidak menyentuh pemain PSIS dan Persib sehingga tidak dapat menjadi gol merujuk IFAB Laws of the Games 2022//2023.
Kemenangan atas PSIS menjadi yang pertama bagi Persib pada musim ini setelah hanya meraih sekali seri dan dua kali kalah dalam dua pertandingan.
Klasemen BRI Liga 1 2022/23
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adiyaksa, Gregah Nurikhsani) 14 Agustus 2022
Jangan Lewatkan!
- Persib vs PSIS Semarang 2-1, Sergio Alexandre Soroti Keputusan Wasit
- Budiman Ungkap Kunci Persib Rebut Kemenangan Perdana di BRI Liga 1
- Kalahkan PSIS di BRI Liga 1, Kiper Persib: Beban Berat di Pundak Lepas
- Highlights BRI Liga 1: Persib Bandung 2-1 PSIS Semarang
- Hasil BRI Liga 1: Dwigol David da Silva Bawa Persib Raih Kemenangan Pertama dengan Bungkam PSIS 2-1
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





