Diduga Menyentuh Wanita dengan Tidak Senonoh, Marko Simic Terancam Hukuman Penjara
Richard Andreas | 12 Februari 2019 12:36
Bola.net - - Bintang Persija Jakarta, Marco Simic harus menghadapi persidangan atas tuduhan bahwa dia sengaja menyentuh seorang wanita dengan tidak senonoh pada penerbangan menuju Australia untuk menghadapi Newcastle Jets pada kualifikasi Liga Champions Asia.
Mengutip ftbl.com.au, Simic akan diminta tetap tinggal di Australia sampai persidangan berikutnya pada 9 April mendatang. Dia diminta menyerahkan paspornya pada pengadilan.
Persija akan bermain melawan Jets di McDonald Jones Stadium sore ini pada fase gugur kualifikasi grup Liga Champions Asia. Namun, Simic ditangkap pada hari Minggu lalu oleh Australian Federal Police di Sydney Airport, setelah penerbangan dari Denpasar.
Pihak polisi sedang menyelidiki tuduhan Simic menyentuh seorang wanita secara tidak senonoh pada penerbangan tersebut, dan hari ini dia menghadap di pengadilan Sidney dalam tuduhan common assault and an act of indecency, alias tudingan penyerangan dan tindakan tidak senonoh. Jika terbukti bersalah, Simic terancam hukuman penjara.
Dia didampingi oleh perwakilan dari Kedutaan Besar Indonesia pada pengadilan tersebut, dan diberikan jaminan bebas bersyarat untuk sementara. Simic tetap bisa berlatih di Newcastle bersama Persija.
Simic sendiri sudah bermain untuk enam klub berbeda di Asia Tenggara dalam tiga tahun terakhir. Dia menjajal 14 klub dalam 10 tahun terakhir, termasuk bermain di Latvia, Polandia, dan Hongaria.
Berita Video
Berita video 5 pemain bintang yang pernah berseragam Manchester United dan juga PSG (Paris Saint-Germain). Siapa saja selain David Beckham?
*NB: Ada kesalahan dalam artikel ini dan sekarang sudah direvisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








