Persebaya Jajal Klub Liga 3 Sebelum Hadapi Bali United, Begini Hasilnya
Serafin Unus Pasi | 30 Desember 2021 21:59
Bola.net - Persebaya Surabaya terus mematangkan persiapan untuk menghadapi Bali United dalam laga tunda pekan ke-17 BRI Liga 1 2021/2022. Tim Kota Pahlawan menggelar uji coba, Kamis (30/12/2021).
Persebaya menjajal klub Liga 3, Belitong FC di Lapangan ABC Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. Namun, pertandingan dihentikan pada menit 75' karena hujan lebat
Dalam laga tersebut, Persebaya keluar sebagai pemenang meskipun menurunkan beberapa pemain yang jarang mendapat kesempatan. Laga berakhir dengan skor 3-1.
Tiga gol Persebaya dicetak Johan Yoga, Dicky Kurniawan dan M. Widi Syarief Hidayatullah. Nama terakhir merupakan penyerang muda yang diberi kesempatan berlatih dengan tim senior.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Kembalikan Sentuhan
Namun, pelatih Persebaya, Aji Santoso menegaskan bahwa dirinya tidak membidik hasil akhir dalam uji coba tersebut. Dia hanya ingin mengembalikan sentuhan bola.
"Target saya dalam uji coba ini tidak cari menang kalah tetapi mengembalikan sentuhan pemain yang lama libur pertandingan resmi," jelasnya.
Persebaya terakhir kali bermain pada 8 Desember lalu. Artinya, sudah lebih dari tiga pekan tim Kota Pahlawan tidak merasakan atmosfer pertandingan.
Beri Menit Bermain
Lebih lanjut, Aji juga sengaja memberi menit bermain kepada pemain yang jarang diturunkan di kompetisi. Termasuk pemain muda yang ikut latihan dengan tim senior.
"Untuk uji coba kali ini memang sengaja memberi kesempatan kepada pemain yg kurang menit bermain," Aji melanjutkan.
"Agar mereka juga tetap sama kondisinya dengan yang bermain reguler," tegas juru taktik asal Kepanjen, Kabupaten Malang tersebut.
Lini Pertahanan Jadi Catatan
Dari uji coba tersebut, Aji juga memberi catatan terhadap lini pertahanan. Terutama atas gol yang berhasil dilesakkan oleh tim lawan.
Persebaya sebenarnya sempat tertinggal lebih dulu. Beruntung para pemain mampu comeback dan memenangkan pertandingan.
"Evaluasi dari pertandingan hari ini adalah organisasi pertahanan. Harusnya anak-anak bisa lebih solid ke depannya," tandasnya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Transfer Resmi 18 Klub BRI Liga 1 Hingga 30 Desember 2021: Persija dan Persik Kediri Agresif
- Arema FC Resmi Jalin Kerjasama dengan Bukalapak
- BRI Liga 1: Dapat Bergelimang Tawaran dari Klub Lain, Makan Konate Blak-blakan Alasan Pilih Persija
- BRI Liga 1: Jack Brown Siap Comeback Bersama Persita Tangerang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 10:19
LATEST UPDATE
-
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12 -
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 15:28 -
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04