Persebaya Tak Kunjung Dapat Penyerang Asing
Asad Arifin | 6 Februari 2018 21:16
Bola.net - - Persebaya Surabaya tak kunjung mendapatkan penyerang asing yang memang jadi prioritas saat ini. Tapi, klub berjuluk Bajul Ijo tersebut memastikan jika upaya memburu pemain asing masih terus dilakukan dengan serius.
Persebaya memang sempat dikabarkan akan menggaet penyerang asal Argentina yang direkomendasikan langsung oleh pelatih, Angel Alfredo Vera. Namun, belakangan pemain asal Negeri Tango itu belum bisa didatangkan ke Surabaya.
Bahkan, Alfredo pun ragu bisa mendatangkan pemain incarannya karena kemungkinan dilepas oleh klub yang kini dibela sangat tipis. Karena itu, Persebaya hingga kini masih belum punya penyerang asing.
Intinya kita cari penyerang, kalau dari mana kita tetap usaha, ungkap Manajer Persebaya, Chairul Basalamah kepada Bola.net.
Sementara, terkait pemain asing Asia, Chairul mengaku masih belum terlalu memikirkannya. Sebab, prioritas Persebaya saat ini masih untuk mencari pemain asing non-Asia. Meskipun dalam regulasi, setiap klub diperbolehkan merekrut satu pemain dari Benua Kuning.
Kita mau memenuhi yang asing dulu, baru kita fikirkan lagi. Karena pemain lokal kita bagus-bagus, tegas Abud, sapaan akrabnya.
Sejauh ini Persebaya baru memiliki dua pemain asing yakni bek asal Brasil, Otavio Dutra dan gelandang asal Argentina, Robertino Pugliara. Keduanya juga sudah tampil di turnamen Piala Presiden 2018 dan memainkan peran penting bagi klub.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League Pekan Ini Live di Indosiar dan Vidio, 16-20 Oktober 2025
Tim Nasional 16 Oktober 2025, 15:10 -
Link Live Streaming BRI Super League: Dewa United vs Persebaya, Bajul Ijo Dihantui Kutukan!
Liga Italia 26 September 2025, 12:03 -
Prediksi BRI Super League: Dewa United vs Persebaya Surabaya 26 September 2025
Bola Indonesia 26 September 2025, 02:40 -
Jadwal BRI Super League Pekan Ini Live di Indosiar dan Vidio, 25-28 September 2025
Bola Indonesia 25 September 2025, 15:08
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04