Persib Akui Belum Dapat Jadwal Pertandingan BRI Liga 1 2021/2022 dari PT LIB
Serafin Unus Pasi | 23 Agustus 2021 18:22
Bola.net - PT Liga Indonesia Baru (LIB) menjadwalkan BRI Liga 1 2021/2022 yang disiarkan Indosiar kick off Jumat (27/8). Namun sampai hari ini, Senin (23/8), klub mengaku belum mendapat jadwal pertandingan.
Salah satu klub peserta yang terang-terangan mengakui belum mendapat jadwal BRI Liga 1 2021/2022 adalah Persib Bandung. Manajemen tim berjuluk Maung Bandung itu sampai sekarang masih menunggu jadwal disebar oleh LIB.
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono berharap, klub segera mendapat jadwal pertandingan. Pasalnya, hal itu akan memengaruhi persiapan klub untuk bertanding.
"Kita tunggu saja beberapa hari ini," ujar Teddy, saat dihubungi Bola.net.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
PT LIB Rilis Jadwal Besok
Sebelumnya, LIB melalui Direktur Operasional Sudjarno mengakui ada sedikit keterlambatan dalam pendistribusian jadwal kepada klub. Hal itu disebabkan beberapa faktor.
Satu di antaranya adalah LIB sedang menyinkronkan penerapan aplikasi Peduli Lindungi di hotel tempat pemain menginap dan stadion yang akan dipakai untuk bertanding. Nantinya melalui aplikasi tersebut, pergerakan setiap pemain dan ofisial klub bisa terpantau supaya tidak ada pelanggaran protokol kesehatan (prokes).
"Karena itu kami akan mengumumkan jadwal untuk seri satu dulu. Kami akan merilisnya per seri. Rencana seri pertama di Banten, DKI Jakarta, dan Jawa Barat," imbuh Sudjarno.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- BRI Liga 1: Sergio Silva Lengkapi Komposisi Legiun Asing Arema FC
- Video Extra Time: Kisah Kiper Persija di BRI Liga 1, Andritany Ardhiyasa dan Video Game
- Stefano Lilipaly Tak Sabar untuk Segera Tampil di BRI Liga 1
- Robert Alberts Ungkap 6 Tim Pesaing Terkuat Persib di BRI Liga 1 2021/2022, Salah Satunya Persija
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





