Persib Bandung Tertarik Rekrut Saddil Ramdani dan Matheus Pato
Asad Arifin | 18 Desember 2024 15:39
Bola.net - Persib Bandung dilaporkan tengah mendekati tiga pemain jelang bursa transfer tengah musim BRI Liga 1 2024/2025. Maung Bandung bakal memulangkan Zalnando serta merekrut Matheus Pato dan Saddil Ramdani.
Persib tampil cukup kompetitif di BRI Liga 1 2024/2025 ini. Meskipun harus membagi fokus mereka dengan ajang AFC Champions League Two, Persib mampu bersaing di papan atas klasemen.
Bahkan, dari 13 laga yang sudah dimainkan, pasukan Bojan Hodak belum pernah merasakan kekalahan. Persib mampu meraih 29 poin dari 13 laga yang dimainkan, delapan kali menang dan lima kali imbang.
Namun, Persib tetap berbenah pada putaran kedua. Tiga pemain baru bakal datang ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api agar tim makin kompetitif. Yuk simak ulasan lebih lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Persib Tambah 2 Pemain Baru

Pengamat sepak bola, Akmal Marhali, menyebut Persib Bandung butuh amunisi baru karena banyak pemain kunci cedera. Dua pemain baru yang bakal didatangkan adalah Saddil Ramdani dan Matheus Pato.
"Ini bukan Alexandre Pato, melainkan Matheus Pato yang pernah bermain di Borneo FC. Sekarang bermain di China," ucap Akmal dikutip dari kanal YouTube Bola Akmal.
"Persib saat ini sangat ketergantungan pada David da Silva, sementara kondisinya kan mulai cedera. Persib butuh ketajaman di lini depan. Kemungkinan yang akan dilepas adalah Mailson Lima," sambungnya.
Sementara, pada kasus Saddil Ramdani, Amkal menyebut cederanya Febri Hariyadi adalah pemicu transfer ini terjadi. "Kalau Saddil misalnya masuk, bisa bergantian dengan Ciro Alves juga, sama Beckham Putra," sambungnya.
Persib Bakal Pulangkan Zalnando

Selain dua pemain di atas, Persib Bandung juga disebut tertarik memulangkan sosok Zalnando. Lagi-lagi cedera jadi pemicu dari saga transfer ini. Persib ingin Zalnando pulang karena Rezaldi Hehanusa mengalami cedera.
"Persib dengar-dengar mau tarik lagi Zalnando karena Rezaldi Hehanusa kan cedera. Zalnando pinjaman ke PSIS Semarang mau ditarik lagi dan dijamin mau dapat menit bermain istilahnya," ucap Akmal.
"Karena di posisi itu praktis Persib tinggal punya Edo Febriansah karena Rezaldi Hehanusa cedera," sambung Akmal.
Sumber: YouTube Bola Akmal
Klasemen BRI Liga 1 2024/2025
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daripada 'Membusuk' di MU, Kobbie Mainoo Disarankan Pindah ke Arsenal
Liga Inggris 20 November 2025, 16:48
-
Prediksi BRI Super League: PSM Makassar vs PSBS Biak 21 November 2025
Bola Indonesia 20 November 2025, 16:42
LATEST UPDATE
-
Gattuso Woles Ditanya Irlandia Utara, Tapi Murka Ditanya Soal Chiesa, Ada Apa?
Piala Dunia 21 November 2025, 13:57
-
Link Live Streaming PSM Makassar vs PSBS Biak di Vidio - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 21 November 2025, 13:42
-
Hasil Latihan Kedua Formula 1 GP Las Vegas 2025: Lando Norris dan Kimi Antonelli Memimpin
Otomotif 21 November 2025, 12:07
-
Alex Marquez Siap Pikul Beban Lebih Berat di MotoGP 2026 Gara-Gara Dapat Motor Pabrikan
Otomotif 21 November 2025, 11:46
-
Deretan Eks Persib Bandung di Dewa United: Tak Cuma Pemain, Pelatih Pun Juga Ada
Bola Indonesia 21 November 2025, 11:33
-
Dari Lapangan Tanah ke BayArena: Kisah Magis 'Si Kupu-Kupu' Christian Kofane
Bundesliga 21 November 2025, 11:30
-
Kabar Gembira Juventini! Manajemen Juventus Setujui Suntikan Dana Jumbo 100 Juta Euro
Liga Italia 21 November 2025, 10:40
-
Erling Haaland Memang Hebat, tapi Tetap Beda Kelas dengan Ronaldo
Liga Inggris 21 November 2025, 10:22
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13













