Persib Belum Maksimal di Persiapan Shopee Liga 1, Supardi Minta Doa Bobotoh
Serafin Unus Pasi | 5 September 2020 22:18
Bola.net - Berbagai persiapan terus dilakukan Persib Bandung jelang bergulirnya Shopee Liga 1 2020. Teranyar, tim berjuluk Maung Bandung itu beruji coba melawan Persikabo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (5/9), yang berkesudahan dengan skor 0-0.
Setelah melakoni laga yang berjalan ketat sepanjang 90 menit tersebut, kapten Persib, Supardi Nasir mengaku mendapat pelajaran. Ia dan timnya kini dapat mengukur hasil latihan yang sudah dilakukan sejak 10 Agustus lalu.
"Kita jadi tahu di mana dan hasil latihan selama sebulan ini. Masih ada satu bulan lagi. Saya yakin tim akan berkembang," ujar Supardi.
"Mohon doa dari Bobotoh untuk kami semua agar terus berjuang di lapangan. Terima kasih atas doa dan dukungannya," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Persiapan Persib
Supardi lantas mengungkapkan kesiapan timnya menghadapi lanjutan Shopee Liga 1 musim ini yang akan kick off pada 1 Oktober mendatang. Ia mengakui jika persiapan Persib belum maksimal.
"Sejauh ini kita sudah cukup baik, tapi tentunya perlu peningkatan. Stamina juga hampir 100 persen. Kami selalu optimis untuk menatap lanjutan Liga," imbuh Supardi.
Adapun, Persib akan memulai lagi Shopee Liga 1 2020 dengan bertandang ke markas Madura United. Duel kedua tim bakal berlangsung di Gelora Delta, Sidoarjo, pada 4 Oktober mendatang.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15 -
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58 -
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:19 -
PSV vs Napoli: Malam Mengerikan di Philips Stadium
Liga Champions 22 Oktober 2025, 10:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04