Persib Buka Peluang ke Semifinal Inter Island Cup
Editor Bolanet | 3 Desember 2012 19:00
Sejak babak pertama dimulai, Persib membuka peluang di menit ke-4 setelah Abanda melepas umpan kepada Atep. Tendangan sayap kiri Persib itu masih bisa ditangkap Galih Firmansyah yang menjaga gawang Persepam.
Pada menit ke-26, Atep mampu memanfaatkan peluang emas. Berawal dari umpan Kenji kepada Dzumafo bola kemudian diberikan pada Atep. Hanya dengan sedikit kontrol, bola berhasil dikonversi menjadi gol. Persib unggul 1-0 atas Persepam.
Serangan Persib semakin menjadi-jadi. Di menit 29 tendangan Messi dari luar kotak penalti hanya tipis ke kanan gawang. Begitu juga dengan tendangan Tony di menit 32 setelah menerima umpan Ridwan. Hingga turun minum, kedudukan tidak berubah 1-0.
Memasuki babak kedua, Persepam memasukkan Erfan Hidayatullah dan mengganti Sudirman. Meski menambah tenaga baru rupanya belum memperlihatkan perlawanan dari Persepam. Tim tuan rumah justru mampu menggandakan kedudukan menjadi 2-0 setelah sundulan Kenji menerima umpan silang Jajang.
Persib nyaris kembali memperbesar terobosan setelah Tony lepas dari jebakan offside pemain belakang Persepam di menit 58. Namun tendangannya gampang ditangkap Galih. Persepam kembali melakukan pergantian pemain dengan menarik Mayzam dan menggantikan Rossi di menit 56.
Persepam menciptakan perlawanan di menit 62 setelah Rossi mengeksekusi tendangan sudut. Sebanyak dua kali tendangan pemain Persepam diblok pemain Persib. Michael Ora dihadiahi kartu kuning di menit 65.
Satu menit kemudian tendangan bebas Tony berhasil disambut sundulan Mbida Messi. Skor berubah menjadi 3-0. Pelatih Jajang Nurjaman menarik Atep dengan memasukkan Airlangga di menit 69. Begitu juga dengan Abanda yang ditarik keluar digantikan Maman di menit 76. Agung juga masuk di menit 79 menggantikan Jajang.
Kartu kuning juga diberikan kepada Dzumafo di menit 83. Hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Persib tetap unggul dengan skor 3-0. (hug/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Siapa Lawan Persib Bandung di Babak 16 Besar AFC Champions League Two?
Asia 30 Desember 2025, 14:54
-
Jadwal Persib Bandung di Babak 16 Besar AFC Champions League Two
Asia 30 Desember 2025, 14:44
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Balapan WorldSBK 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:34
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:34
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 3 Januari 2026, 08:16
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 3 Januari 2026, 08:15
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 3 Januari 2026, 08:14
-
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:12
-
Daftar Lengkap Pembalap Formula 1 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:12
-
Daftar Lengkap Pembalap Moto2 2026, Yuk Support Mario Aji!
Otomotif 3 Januari 2026, 08:11
-
Daftar Lengkap Pembalap Moto3 2026, Jangan Lupa Dukung Veda Ega Pratama!
Otomotif 3 Januari 2026, 08:11
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:11
-
Daftar Lengkap Pembalap MotoGP 2026
Otomotif 3 Januari 2026, 08:11
-
Jadwal Lengkap Turnamen Voli Indonesia 2026, Jangan Lupa Dukung Tim Favoritmu!
Voli 3 Januari 2026, 08:09
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43




