Persija Kini Fokus di Liga 1 usai Gagal di Piala AFC
Haris Suhud | 16 Mei 2018 15:01
Bola.net - - Persija Jakarta akan mengalihkan fokus di Gojek Liga 1 bersama Bukalapak setelah tersingkir dari Piala AFC. Stefano Cugurra Teco sebagai pelatih tim Macan Kemayoran tak mau larut dalam kegagalan di kompetisi Asia tersebut.
Ya, di fase semifinal Zona ASEAN, Persija Jakarta disingkirkan Home United. Kalah 2-3 di leg pertama, Persija kembali menelan malu setelah kalah 1-3 di leg kedua.
Bahkan dalam laga leg kedua, Persija harus bermain dengan 10 orang. Itu setelah bek Jaimerson diusir wasit pada menit ke-37.
Saya minta maaf karena kami gagal ke final. Tentu saja kami sedih, namun target tim di Piala AFC sudah tercapai, kata Stefano dalam laman resmi Persija.
Sekarang kami fokus di Liga 1. Kami punya target besar di sana, ujarnya menambahkan.
Saat ini Persija berada di posisi kedelapan klasemen Liga 1. Mereka baru mengoleksi 10 poin dari enam laga.
Selain itu Persija juga akan bertanding di Piala Indonesia. Mereka akan menantang klub tetangga, Persikabo Bogor.
Kami harus bangkit di laga selanjutnya. Ke depan, tim harus lebih fokus dan hati-hati, ujarnya.
Di sisi lain, pelatih yang akrab disapa Teco itu mengucapkan apresiasinya pada Jakmania yang selalu mendukung di Piala AFC 2018.
Saya ucapkan terima kasih kepada Jakmania yang sudah memberikan dukungan. Sayangnya malam ini bukan milik kami, ujarnya.
Adapun di Liga 1, Persija Jakarta akan bertemu dengan Persela Lamongan pada pekan kesembilan. Laga tersebut bakal berlangsung pada hari Minggu, (20/5).
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Malut United vs Persik Kediri: Apakah Disiarkan TV Nasional?
Bola Indonesia 24 Januari 2026, 12:15
LATEST UPDATE
-
Resmi! Persib Bandung Daratkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Bola Indonesia 25 Januari 2026, 22:04
-
Cole Palmer Digosipkan Bakal Gabung MU, Bos Chelsea: Kata Siapa Tuh?
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:46
-
Chelsea Dekati Real Madrid, Ingin Boyong Wonderkid Ini?
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:30
-
Mau Julian Alvarez, Barcelona dan Arsenal Harus Setor Segini ke Atletico Madrid
Liga Inggris 25 Januari 2026, 21:18
-
Waduh! Juventus Terancam Gagal Daratkan Youssef En-Nesyri
Liga Italia 25 Januari 2026, 21:08
-
Nonton Live Streaming Arsenal vs Man Utd di SCTV dan Vidio - Liga Inggris 2025/2026
Liga Inggris 25 Januari 2026, 20:45
-
Meski Tidak Direstui Arne Slot, Tottenham Terus Kebut Transfer Andy Robertson
Liga Inggris 25 Januari 2026, 20:30
-
Here We Go! PSG Amankan Wonderkid Barcelona, Dro Fernandez
Liga Spanyol 25 Januari 2026, 20:21
-
Live Streaming Roma vs Milan - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 25 Januari 2026, 19:45
-
MU Memang Oke Lawan City, Tapi Bakal Kalah Lawan Arsenal
Liga Inggris 25 Januari 2026, 18:35
-
Lawan Arsenal Sang Pemuncak Klasemen, Manchester United Dituntut Tampil Sempurna
Liga Inggris 25 Januari 2026, 18:23
LATEST EDITORIAL
-
5 Bintang Manchester United yang Bisa Bersinar di Bawah Michael Carrick
Editorial 23 Januari 2026, 06:04
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






